Home / Berita / Hukrim

Seorang Perempuan di Ternate Jadi Korban Begal Payudara

16 November 2023
Ilustrasi

TERNATE, OT- Bagi perempuan di Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) harus lebih berhati-hati saat keluar rumah. Pasalnya, saat ini aksi pelecehan seksual berupa begal payudara oleh Orang Tak Dikenal (OTK) di Kota Ternate, mulai marak.

Berdasarkan informasi yang dihimpun indotimur.com di lapangan, aksi bejat yang dilakukan OTK paling terbaru pada Selasa, (14/11/2023) malam kemarin dengan korban berinisial EF, warga kecamatan Pulau Ternate.

EF mendapat pelecehan oleh OTK saat korban EF hendak pulang ke rumahnya yang berada di kecamatan Pulau Ternate. Saat sampai di Kelurahan Kalumata, Kecamatan Ternate Selatan sebuah sepeda motor NMax warna hitam tanpa nomor polisi menghampiri korban dan langsung memegang dada EF.

 

 

"Dalam perjalanan pulang, tepat di Kelurahan Kalumata, saya dihampiri OTK yang menggunakan sepeda motor NMax warna hitam tanpa DG dan kaus berwarna abu-abu menggunakan helem hitam meremas payudara saya," kata korban EF.

Korban mengaku, ketika mendapatkan pelecehan oleh OTK, dirinya langsung terdiam dengan pikiran yang kosong sembari melihat pelaku berada didepan kendaraannya sambil menoleh ke belakang. 

"Dia (pelaku) ketika menoleh ke belakang saya langsung sadar. Disitu saya kemudian gemetar dan mengejar pelaku sampai di masjid Kelurahan Ngade," akuhnya.

Di Kelurahan Ngade, lanjut Korban, langsung berhenti dan menangis dan membuka handphone (HP) guna menghubungi keluarganya yang bisa dihubungi. 

"Saya mau telepon keluarga, tapi tidak jadi karena pelaku masih terlihat dan berhenti di pertigaan Masjid Ngade sambil melihat ke arah saya," jelasnya. 

BACA JUGA:Polisi Buru Pelaku Pelecehan Terhadap Seorang IRT di Ternate

Kata Korban, ia langsung tancap gas dengan kecepatan tinggi guna menghindari pelaku yang terus mengikuti. Setiba di Kelurahan Gambesi, EF berhenti dan mengambil HP untuk merekam video ke arah pelaku serta zoom untuk perbesar.

"Pelaku sadar bahwa saya dengan video, dia langsung putar balik dan pergi dan saya langsung pulang. Begitu sampai rumah saya langsung menangis serta menceritakan kejadian ke keluarga," ucap korban.

Dari situ, korban yang ditemani keluarga langsung mendatangi kantor Polsek Ternate Selatan guna membuat laporan resmi agar pelaku dapat dikejar dan ditangkap. 

"Kami sudah buat laporan di Polsek Ternate Selatan. Harapan kami sekeluarga, pelaku harus ditangkap dan di proses agar pelaku bertanggung jawab atas perbuatannya," harapnya sembari meneteskan air mata.

Sementara Kapolsek Ternate Selatan, IPTU Jodi Satya saat dikonfirmasi, membenarkan adanya laporan tersebut dengan pelapor berinisial EF. 

"Sudah kami terima laporannya, untuk sementara kami lakukan penyelidikan dan mengecek CCTV di jalan yang telah dilewati oleh korban saat di ikuti oleh pelaku," pungkasnya.(ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: REDAKSI

BERITA TERKAIT