Home / Nusantara

PDPM Halteng Imbau Warga Muhammadiyah Taat Maklumat PP Tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan

23 April 2020
Arman Alting

HALTENG,  OT- Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM)  Halmahera Tengah (Halteng)  mengimbau kepada warga Muhammadiyah  yang ada di Halteng dan masyarakat Halteng Umumnya, bahwa 1 Syawal 1441 Hijriah jatuh pada hari Jumat 24 April 2020 M.

Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Halteng Arman Alting saat ditemui di kantor Bupati, Kamis (23/4/2020) mengatakan,  sesuai dengan maklumat  Pimpinan Pusat Muhammadiyah tentang penetapan hasil hisab Ramadhan, Syawal dan Zulhijah 1441 Hijriah. Dalam maklumat tersebut Muhammadiyah menetapkan awal puasa tahun ini jatuh pada hari Jumat 24 April 2020.

"Untuk itu bagi warga Muhammadiyah yang ada di Halteng untuk mematuhi Maklumat yang dikeluarkan oleh Majelis Tarjih PP Muhammadiyah," ujar Arman Alting Yang juga Kadis Perpustakaan Halteng ini.

Dia berharap, saat berpuasa di tengah wabah Corona Virus (covid-19)  dan yang melaksanakan ibadah agar tetap mematuhi himbauan pemerintah,  dan bagi warga yang merasa ada gangguan kesehatan,  batuk,  flu,  dan sesak napas agar laksanakan ibadah di rumah.

"Mudah-mudahan Covid-19 segera berakhir agar kita bisa menjalankan Puasa dan beribadah dengan aman dan tentram," harapnya.(red)


Reporter: Supriono Sufrin

BERITA TERKAIT