TERNATE, OT - Perusahan Lion Air group saat ini belum membuka rute penerbangan ke ibu kota Sanana, Kabupaten Kepualaun Sula dan di ibu kota Pulau Taliabu, karena masih terdapat beberapa kekurangan.
Area Manager Lion Air Group Maluku Utara Sulawesi Utara dan Gorontalo, Irwan mengatakan untuk jalur penerbangan di wilayah Malut sendiri ada beberapa yang sudah dilakukan operasi, diantaranya di bandara kota Ternate, Bandara Udara Buli Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) dan bandara udara Oesman Sadik.
Kata dia, untuk bandara udara Pitu pulau Morotai sudah ada jalur penerbangan Lion Air Group namun hingga sekarang belum dibuka jalur penerbangan karena masih menyesuaikan dengan kondisi penerapan pandemic Covid-19 oleh Pemerintah Pulau Morotai.
"Hingga sekarang kita masi melihat pasaranya, baru akan dibuka jalur penerbangan hanya saja sekarang belum," kata Irwan kepada indotimur.com, Sabtu (21/11/2020) saat bersilaturahmi dengan karyawan indotimur.com di Kota Ternate.
Irwan mengaku, untuk jalur penerbangan ke bandara udara Emalamo Sanana dan bandara udara Dufo Taliabu, hingga sekarang belum dibuka jalur penerbangan untuk pesawat Lion Air Group, Batik Air dan Wings Air, karena kondisi bandara sendiri belum memenuhi standar.
"Di bandara Sanana dan Taliabu belum memenuhi standar panjang runway pesawat kita," ujar Irwan.
Olehnya itu, untuk sekarang jalur operasi penerbangan pesawat Lion Air Group, Batik Air dan Wings Air masi disesuaikan dengan jadwal yang sedang berjalan sesuai penerbangan ke bandara yang ada di wilayah Maluku Utara.
"Apalagi dengan kondisi pandemic Covid-19, sehingga jadwal masih disesuaikan dengan penerbangn animo masyarakat," pungkasnya.
(ian)