Home / Nusantara

Hari Pertama Pencarian Nelayan Hilang di Halbar Belum Menemukan Hasil

03 Juni 2020

HALBAR, OT - Upaya pencarian terhadap nelayan Desa Baru Kecamatan Ibu Selatan, Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) pada, Rabu (3/6/2020) belum membuahkan hasil.

Informasi yang dihimpun indotimur.com, menyebutkan, operasi pencarian hari pertama terhadap nrelayan Desa Baru oleh tim SAR gabungan, masih nihil.

Kepala Basarnas Ternate, M Arafah, melalui juru bicara Basarnas Ternate, Ichsan M Nur dalam keterangannya menyampaikan, pencarian hari pertama terhadap nelayan Desa Baru, yang dilakukan tim gabungan Basarnas Ternate bersama potensi SAR dan masyarakat belum membuahkan hasil.

Kata dia, pencarian telah dilakukan di sekitar LKP dan menyisir di pesisir Barat Pulau Halmahera menuju ke arah utara.

"Penyisiran juga dilakukan di sepanjang pesisir pantai ke arah utara, namun pencarian yang dilakukan oleh tim SAR gabungan dari pagi hingga sore hari tersebut belum menemukan korban," ungkap Ichsan.

Sekitar pukul 17:30 waktu setempat, tim SAR gabungan kembali ke Posko di Desa Baru, Kecamatan Ibu Selatan untuk melaksanakan  debriefing dan evaluasi serta operasi SAR dihentikan sementara.

Operasi akan dilanjutkan Kamis (4/6/2029).besok drngan rencana yamg telah dibuat.

Dalam operasi hari pertama, unsur yanf terlibat, diantaranya, Basarnas Ternate, Satgas Pamrahwan TNI, Polsek Ibu, BPBD Halbar serta dibantu masyarakat dan keluarga korban. (thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT