Home / Nusantara

Awal Ramadan Semua Jaksa Tetap Berkantor

12 April 2021
Richard Sinaga (foto_randi)

TERNATE, OT - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Maluku Utara mengaku awal Ramadan 1442 H semua pegawai Kejaksaan tetap masuk kantor untuk melakukan aktivitas sebagaimana mestinya.

"Sesuai edara kita tetap berkantor dan beraktivitas seperti biasa," kata Kasi Penkum Kejati Malut, Richard Sinaga kepada indotimur.com, Senin (12/4/2021).

Menurutnya, diawal Ramadan ini semua pegawai di Kejaksaan Tinggi maupun di jajaran Kejari di Malut akan melakukan aktivitas kantor sesuai edara yang telah dikeluarkan oleh Menteri PANRB nomor : 09/2021 tentang penetapan jam kerja pada bulan ramadan 1442 Hijriah bagi pegawai ASN di lingkungan instansi pemerintah.

Baca Juga : Ini Jam Kerja ASN Selama Bulan Ramadan 1442 H

Olehnya itu awal Ramadan pegawai diwajibkan untuk tetap masuk kantor kerja sebagai mana biasa.

"Kita tetap bekerja karena edaranya tidak ada libur untuk itu kepada semua pegawai agar tetap melaksanakan aktivitas di kantor seperti biasa sesuai edaran yang dikeluarkan oleh pemerintah," pungkansya.(ian)


Reporter: Ryan
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT