Home / Berita / Pendidikan

Masih Zona Merah, Dispend Ternate Batalkan Rencana Belajar Tatap Muka

18 Agustus 2020
Kadispend Kota Ternate. Ibrahim Muhammad

TERNATE, OT - Dinas Pendidikan (Dispend) Kota Ternate, menegaskan, hingga saat ini, proses belajar mengajar di tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Ternate, masih memberlakukan sistem belajar daring (online).

Kepala Dinas Pendidikan (Kadispend) Kota Ternate, Ibrahim Muhammad, kepada indotimur.com Selasa (18/8/2020) mengatakan, hingga saat ini, Dispend Ternate masih memberlakukan proses pembelajaran di sekolah dengan sistem online.

Kata dia, meski sebelumnya ada rencana memberlakukan belajar tatap muka yang diawali dengan simulasi, namun karena starus Maluku Utara masih pada zona merah, sehingga rencana tersebut diurungkan.

"Berdasarkan SKB empat Menteri memberi izin pada daerah yang kategori zona hijau, kemarin sudah ada kesepakataan zona oranje, tapi sekarang sudah zona merah. Kalaupun zona hijau kami akan mengelar pembelajaran tatap muka di sekolah," ungkap Ibrahim.

Dia menuturkan, untuk menetapkan sebuah daerah masuk zona hijau atau zona merah, kewenangannya ada pada Gustu covid-19. Dispend, kata dia, tidak punya kewenangan untuk memproteksi itu. "Kalaupun Pulau Hiri ketegori zona hijau minimal ada rekomendasi  dari Gustu-covid-19 bukan Dispend," katanya.

"Secara umum Gustu covid-19 mengirim informasi ke saya katanya Ternate masih zona merah, makanya tadi malam saya melakukan pembatalan. Ini bukan soal saling lempar tangungjawab," lanjutnya

Dispend, sambung Ibrahim, mengambil langka alternatif bahwa belajar masih mengunakan daring online, sembari menunggu rekomendasi dari Gustu, "jika Gugus covid-19 mengatakan Moti masuk zona hijau, maka kami berlakukan sistem belajar tatap muka," pungkasnya(ded)


Reporter: Dedi Sero Sero

BERITA TERKAIT