TERNATE, OT - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Ternate, mengaku Badan Pengelolaaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Ternate telah menyalurkan tunggakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahap III tahun 2020.
Kasubag Keuangan Disdik Kota Ternate, Irnawati Imam mengaku, tunggakan DAK tahap III tahun 2020 telah dicairkan BPKAD sejak kemarin.
"Alhamdulilah mereka (BPKAD) sudah melakukan pencairan tunggakan DAK tahap III," aku Irnawati, kepada indotimur.com Kamis (18/3/2021).
BACA JUGA :25 Sekolah di Kota Ternate Belum Terima DAK Tahap III
Dia menjelaskan, sistem pencairan tunggakan DAK tahap III langsung disalurkan ke masing-masing rekening sekolah penerima DAK tahap III.
"Tapi mekanisme pencairan tidak disalurkan bersamaan, misalnya ini hari pencairan di satu sekolah. Besok lanjut di sekolah lain dan seterusnya," ungkap Irnawati seraya mengaku, Disdik Kota Ternate tidak mengcover sekolah mana yang sudah dan mana yang belum.
BACA JUGA : Disdik Kota Ternate Pastikan Tunggakan DAK Tahap III Akan Dibayar Bulan Ini
"Karena mekanisme pencairan itu urusan BPKAD," sambungnya.
Yang jelas, lanjut Irnawati, tunggakan DAK tahap III tahun 2020, telah tersalurkan, "intinya, tunggakan DAK tahap III tahun 2020, semua sudah dilunasi oleh BPKAD Kota Ternate," tutupnya.(ded)