Home / Nusantara

Pemkab Halsel Gelar Gladi Resik Upacara HUT RI

15 Agustus 2017
HALSEL OT - Panitia pelaksana HUT RI ke 72 tahun 2017 Kabupaten Halmahera Selatan ( Halsel), Rabu sore, (15/8/2017) mengelar gladi resik upacara detik detik Proklamasi tahun 2017 di lapangan upacara Bukit Asombang desa Labuha Kecamatan Bacan Kabupaten Halsel. Dalam gladi resik upacara pengibaran bendera itu, bertindak selaku komandan upacara Kapten Inf Ali Baskoro, Pasiter Kodim 1509 Labuha Bacan. Sementara gladi resik upacara penurunan bendera, Ipda Hastinur, Kapolsek Bacan Selatan, ditunjuk sebagai komandan upacara. Gladi resik ini dipantau langsung Dandim 1509 Labuha Letkol Informasi Jhoni Widodo, Kabag Intel Polres Halsel Ipda Budi, Assisten I Pemkab Halsel Amir Dokumalamo, Ketua Panita HUT RI Halsel Sofyan Lely Mubarun. "Gladi resik memang dilaksanakan untuk mempermantap persiapan upacara nanti," ujar pelatih Paskibraka Halsel, Kiki. (it@)<(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT