TERNATE, OT - Sebuah kapal Feri KMP. Ferindo VI dengan rute Sofifi-Ternate mengalami patah as pada kemudi kapal di perairan Sofifi, Kota Tidore Kepulauan, pada Kamis (22/12/2022) malam.
Informasi yang dihimpun indotimur.com menyebutkan, laporan kejadian tersebut diterima Basarnas dari salah satu penumpang kapal atas nama Anto sekitar pukul 18.00 WIT.
Kepala Basarnas Ternate Fathur Rahman menjelaskan, setelah mendapat laporan, Kapal KN SAR Pandudewanata dan RIB 04 Ternate beserta Kapal KSOP 358 Ternate bergerak ke LKP untuk melakukan proses evakuasi penumpang.
Pukul 19.32 WIT, KN SAR 237 Pandudewanata tiba dilokasi titik KMP Mutiara Ferindo VI pada koordinat 0°42'46.59"N / 127°32'19.06"E untuk melaksanakan proses evakuasi dan pendataan manifes penumpang
Berdasarkan data yang tercatat pada Basarnas Ternate, KN SAR 237 Pandudewanata mengevakuasi 183 Penumpang dan KNP 358 KPLP mengevakuasi 95 Penumpang sementara sebagian penumpang bersama ABK memilih bertahan diatas KMP Mutiara Ferindo VI.
Tercatat ada 15 ABK dan 18 penumpang yang memilih bertahan di kapal feri tersebut karena masih ada kendaraan mereka. Total keseluruhan penumpang bersama ABK sebanyak 311 orang.
Pukul 21.20 WIT, Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi seluruh penumpang ke pelabuhan Ahmad Yani Ternate dalam keadaan selamat.
Dalam operasi SAR, tim Basarnas Ternate menggunakan, KN SAR 237 Pandudewanata, RIB 04 Ternate, Kapal BPTD, admada KNP 358 KPLP, Palsar Evakuasi, Palsar Medis serta Palsar Komunikasi
Sementara unsur yang terlibat dalam operasi ini diantaranya, Tim Rescue Kansar Ternate, personil TNI AL, anggota Polairud Polda Malut, personil KSOP Ternate serta BPTD
(fight)