SOFIFI,OT- Wakil Gubernur Maluku Utara, M Natsir Thaib, secara resmi membuka pesta Paduan Suara Gerejawi (Pasparawi) ke III tingkat Provinsi, yang berlangsung di Sasadu Lamo desa Acango Kecamatan Jailolo, kabupaten Halmahera Barat (Halbar), provinsi Maluku Utara, Rabu (26/7/2017) sore tadi.
Dalam sambutannya Wakil Gubernu menyampaikan, acara Pasparawi ini bukan semata-mata pesta paduan suara rohani, tapi sebagai momentum untuk menguatkan kebersamaaan dalam keberagaman dan kemajemukan ditengah-tengah masyarakat Moloku Kie Raha.
"Sebagai wakil gubernur, saya percaya dengan keragaman kita sebagai bangsa, baik suku, agama, dan budaya masih saja melekat nilai saling menghargai dan menghormati," ujar dia.
Lanjut Wagub, keberagaman sebagai kesatuan yang melekat nilai-nilai bersaudar. Itulah makna dari bhinneka tunggal ika. �Seperti halnya, dengan paduan suara, ada yang bass, ada yang tenor, ada yang sopran, ada yang alto. Walaupun berbeda-beda tapi ketika semuanya menyanyi lagu yang sama, hasilnya adalah harmoni,� katanya.
Selain itu, keragaman menjadi harmoni dan kesatuan, hasilnya adalah semangat yang tanpa batas. Semangat untuk bersama-sama memberikan kontribusi terbaik dalam membangun daerah, dari desa hingga Indonesia.
"Segala persoalan kebangsaan yang dihadapai saat ini, tentu kita hadapai dengan penuh lapang dada agar bisa teratasi," tutur orang nomor dua di Pemprov Malut ini.
Di hadapan peserta, wagub menambahkan, kegiatan Pesparawi ini tidak sekedar serimonial, melainkan merupakan momentun yang tepat menyatukan keberagaman ummat beragama.
(al)