Gubernur Dijadwalkan Ikut Upacara HUT RI di Kabupaten Halsel
08 Agustus 2017
SOFIFI,OT- Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba dijadwalkan akan melaksankan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 72 tahun ini di desa Ranga-Ranga, kecamatan Gane Timur kabupaten Halmahera Selatan (Halsel).
Sementara Wakil Gubernur M Natsir Thaib bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) di lapangan Guraping, kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan (Tikep). �Gubernur memilih melaksanakan upacara bersama masyarakat di desa ranga-ranga Kabupaten Halmahera Selatan, sementara wakil gubernur bersama Forkimpinda melakukan upacara di lapangan Gurapin,� tutur Sekretaris Daerah Muabdin Hi Rajab, Selasa (8/8/2017) siang tadi.
Kata dia, untuk kesiapan panitia sudah bekerja, dan upacara detik-detik proklamasi di pusatkan di lapangan Gurapin Kecamatan Oba Utara. �Sesuai instruksi gubernur di seluruh jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), melakukan pembersihan dan pemasangan umbul-umbul di setiap kantor di jalan 40,� ujarnya.
"Kalau di kantor gubernur menunggu satu minggu pelaksanaan baru umbul-umbul dipasang sepanjang jalan masuk kantor gubernur, serta sosialisasi ke media,"terang Sekda.
Sekedar diketahui, untuk ketua panitia dan sekretaris panitia, di berikan tanggungjawab kepada Kaban Kesbangpol dan Kadis DMPTSP.
(a(red)