Home / Nusantara

Gempa 7,1 SR, ASN Kantor Wali Kota Lari Berhamburan

18 Januari 2023
Para ASN Pemkot Ternate

TERNATE, OT - Puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) di kantor Wali Kota Ternate, panik dan berhamburan keluar ruangan saat gempabumi 7,1 SR menguncang Sulawesi Utara, pada Rabu, (18/01/2022) sekitar pukul 15.03 WIT.  

Ajindo salah satu pegawai di BKPSDMD Kota Ternate mengatakan, gempabumi yang dirasakan begitu kuat sehingga sejumlah ASN di Sekretariat Daerah maupun di BKPSDMD berlari keluar ruangan karena takut bagunan di kantor setempat runtuh. 

"Iya, gempanya memang terasa kuat. Pegawai lainnya juga ikut lari keluar, karena takut jangan sampai ada bangunan yang runtuh, akibat gempa itu," ujar Ajindo. 

Dia mengaku, gempabumi yang dirasakan cukup kuat sehingga membuat para pegawai di kantor Wali Kota berhamburan ke luar ruangan.

.

Sementara itu, berdasarkan data dari BMKG, Info Gempa Mag:7.1, 18-Jan-23 13:06:14 WIB, Lok:2.80 LU,127.11 BT (141 km Tenggara Melonguane-sulut), Kedalaman 64 Km 

Rilis BMKG juga menyebutkan info gempa dirasakan mag 7.1, lokasi Pusat gempa berada di laut 141 km Tenggara Melonguane, waktu:18-Jan-23 13:06:14 WIB, kedalaman 64 Km, gempa ini dirasakan(MMI) III Minahasa, III Manado, III Minahasa Utara, III Bitung, III Ternate, III Sofifi, III Halmahera Timur, III - IV Talaud.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT