Home / Advertorial / Ternate Pintar

Sekolah Penggerak Untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan Kota Ternate

09 April 2023

TERNATE, OT - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melalui Dinas Pendidikan (Disdik) membangun sekolah penggerak untuk meningkatkan mutu pendidikan Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut).

Kepala Disdik Kota Ternate, Muslim Gani kepada indotimur.com, baru-baru ini mengatakan, ketika adanya perubahan kurikulum maka ada perubahan proses pendidikan sehingga perlu pelatihan untuk para guru sebagai langkah meningkatkan mutu pendidikan.

"Upaya meningkatkan mutu pendidikan kita harus melakukan perubahan sistem dengan melakukan pelatihan-pelatihan terhadap guru, kunci keberhasilan peningkatan mutu pendidikan selain sarana dan prasarana itu ada di guru, yang melaksanakan perubahan paradigma pendidikan," ucap Muslim saat ditemui indotimur.com

Dia menegaskan, sekarang ini di Kota Ternate sudah mempunyai 12 sekolah penggerak.

"Untuk SMP kita sudah punya 5 sekolah penggerak, SD 4 sekolah penggerak, dan PAUD ada 3 sekolah penggerak," terang Muslim.

Dia juga menambahkan guru yang mengikuti pelatihan atau pendidikan disekolah penggerak akan mendapatkan sertifikat guru penggerak berbagai tanda bahwa guru tersebut merupakan tenaga profesional.

"Saat ini guru yang sudah mengantongi sertifikat sebagai guru penggerak yaitu sebanyak 843 orang, yang termasuk dalam guru PAUD, SD, dan SMP," pungkasnya.

 (mg_ot)


Reporter: Magang
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT