Home / Berita / Pendidikan

Warek II Unkhair Ternate Berharap Mahasiswa Segera Bayar UKT

11 Februari 2021
Prof.Dr. Abdul Wahab Hasyim

TERNATE, OT- Wakil Rektor (Warek) II Unkhair Ternate, Abdul Wahab Hasyim berharap kepada mahasiswa agar segera melakukan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT).

Kata Warek, pembayaran UKT di Unkhair Ternate pada semester genap tahun Akademik 2020/2021 dimulai tanggal 8 Januari sampai 31 Januari 2021.

“Setelah Tanggal 31 kemarin kami evaluasi ternyata mahasiswa belum melakukan pembayaran UKT, sehingga diberikan kesempatan atau diperpanjang sampai 12 Februari besok,” ujar Warek II Unkhair Ternate, kepada indotimur.com, Kamis (11/2/2021).

Untuk itu dia berharap, mahasiswa Unkhair Ternate percepat membayar UKT, karena menyangkut dengan registrasi mata kuliah di semester genap tahun Akademik 2020/2021.

"Proses perkuliahan semester genap mulai berjalan pada pertengahan Februari, oleh karena itu diharapkan mahasiswa segera melakukan registrasi pengambilan kontrak mata kuliah di semester genap," tutupnya.(ded)


Reporter: Dedi Sero Sero
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT