Home / Berita / Pendidikan

SMP Negeri 6 Kota Ternate Sukses Laksanakan PAS Gunakan Sistim Online dan Offline

09 Desember 2022
Pelaksanaan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate sedang berlangsung

TERNATE, OT - Pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) semester ganjil tahun pelajaran 2022-2023 di SMP Negeri 6 Kota Ternate, berlangsung lancar dan sukses.

Ketua panitia Penilaian Akhir Semester (PAS) SMP Negeri 6 Kota Ternate Zakiah Syahruddin mengatakan, secara umum proses pelaksanaan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate, berlangsung aman dan lancar.

Menurutnya, pelaksanaan PAS di SMP Negeri 6 menggunakan sistim online dan offline.

"Untuk kegiatan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate dijadwalkan selama lima hari, mulai tanggal 5 sampai 9 Desember tahun 2022," ungkap Zakiah kepada indotimur.com Jumat (9/12/2022).

Menurutnya, pelaksanaan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate menggunakan dua metode yaitu online dan offline, untuk siswa kelas VII kelas VIII mengikuti PAS menggunakan sistim online sedangkan siswa kelas IX offline.

"Kemudian jumlah siswa SMP Negeri 6 Kota Ternate, yang mengikuti PAS pada semester ganjil tahun pelajaran 2022-2023, sebanyak 615 peserta," ujar Zakiah.

Kata dia, dalam proses PAS pihaknya membagi empat shift dengan sembilan soal Mata Pelajaran (Mapel) yang dikerjakan oleh siswa SMP Negeri 6 Kota Ternate.

"Untuk lab satu sebanyak 20 unit komputer  lab dua 20 komputer sementara lan tiga 20 komputer ditambah dengan 15 Chrome, dan sisanya kita gunakan handphone android,"  kata Zakiah yang juga Wakasek Kurikulum SMP Negeri 6 Ternate.

Sementara, Kepala Sekolah (Kepsek) SMP Negeri 6 Kota Ternate, Astuti Djumati menambahkan, secara umum proses pelaksanaan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate, sejak tanggal 5-9 Desember berjalan aman lancar tanpa anda kendalah.

Menurutnya, kegiatan PAS di SMP Negeri 6 Kota Ternate menggunakan sistim online dan offline, untuk online siswa mengerjakan soal menggunakan komputer sedangkan offline, siswa kerjakan soal memakai kertas pensil.

"Jadi siswa yang mengikuti PAS lewat sistim online yaitu siswa kelas VII kelas VIII, sementara ofline siswa kelas IX," ungkap Kepsek.

Kata dia, jumlah keseluruhan siswa SMP Negeri 6 Kota Ternate yang mengikuti PAS sebanyak 615 orang, alhamdulilah hari ini untuk kegiatan  PAS sudah selesai dilaksanakan.

"Selanjutnya, akan dilakukan penyerahan laport pendidikan kepada siswa/siswi tapi sebelum penyerahan laport, kami membuat kegiatan ekstrakulikuler untuk siswa di sekolah," tutup Kepsek.

 (ded)


Reporter: Dedi Sero Sero
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT