TERNATE, OT - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Maluku Utara (Malut), baru membayar tunggakan gaji guru honorer tiga bulan, yakni Januari hingga Maret 2021.
Bendahara Dikbud Malut, M. Hafid Harli mengaku, pihaknya sudah membaayar tunggakan gaji guru honorer tingkat SMA, SMK dan SLB sejak berapa pekan lalu.
Menurutnya, Dikbud Malut melakukan pencairan tunggakan gaji guru honorer tiga bulan, melalui rekening guru masing-masing.
Ia mengaku, pembayaran tunggakan gaji guru honorer masih tiga bulan, terhitung dari bulan Januari hingga Maret 2021.
“Gaji guru honorer per bulan Rp 1,5 juta, maka total tiga bulan sebesar Rp 4,5 juta yang sudah dilunasi oleh Dikbud Malut," ujar M Hafid.
Dia menambahkan, sebagian gaji belum dibayar karena mereka (guru honorer) belum memasukan rekening, sehingga pihaknya meminta agar segera memasukan rekeningnya supaya dilakukan pembayaran.(ded)