Home / Pariwisata

Air Guraka Naik ke Peringkat Ketiga di Anugerah Pesona Indonesia 2017

21 Agustus 2017
TERNATE,OT- Memasuki dua bulan periode votes Anugerah Pesona Indonesia (API) 2017, kategori Minuman Tradisional Terpopuler, Air Guraka berada diposisi ketiga dengan minuman tradisional Es Kacang Merah dari Kota Palembang provinsi Sumatera Selatan, dengan perolehan suara 16 persen. Diperiode vote 1-30 Juni 2017, minuman tradisional masyarakat Maluku Utara umumnya dan Kota Ternate khususnya, berada diperingkat keempat. Sementara di periode votes dua bulan yakni, 1 Juni-31 Juli, berhasil menggeser minuman tradisional laksamana mengamuk dari provinsi Riau. Pada periode votes 1 Juni-31 Juli 2017, minuman tradisionla Jeniper dari kabupaten kuningan provinsi Jawa Barat masih bertahan diposisi teratas. Diposisi kedua Teh Talua dari Kota Padang provinsi Sumater Barat berhasil menggeser Es Kacang Merah dari Kota Palembang, yang saat memiliki pon sama dengan air guraka. Berikut hasil votes periode 1 Juni-31 Juli 2017: Ketua Penyelenggara Anugerah Pesona Indonesia 2017, Nanda Satria Azwar dalam rilisnya yang dikirim ke redakdi indotimur.com menyampaikan, peran API 2017 sebagai ajang apresiasi pariwisata terpopuler indonesia, akan selalu mempromosikan seluruh destinasi wisata di Nusantara, khususnya yang masuk dalam nominasi dan kategori API 2017. Kata dia, Kegiatan API 2017 sendiri diikuti oleh 34 Provinsi dan 105 Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia yang terwakili dalam 150 nominasi dalam 15 kategori yang ada. �Sesuai janji penyelenggara API 2017 pada press release sebelumnya, maka pada kesempatan ini pula kami menyampaikan perolehan suara sementara pada seluruh kategori,� ujartnya. Lanjut dia, secara total sampai dengan tanggal 31 Juli 2017 tercatat sudah sebanyak 57.336 votes yang masuk, dimana angka tersebut sudah melampaui jumlah votes dari penyelenggaran tahun sebelumnya. �Atas pencapaian tersebut, kami Penyelenggara API 2017 mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan peran serta semua pihak yang telah ambil bagian dalam kegiatan API 2017,� ungkapnya. Sekedar diketahui, periode votes akan berakhir pada 31 Oktober 2017. (nisa)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT