TERNATE, OT - Ribuan warga Muhammadiyah di Kota Ternate, Maluku Utata, merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1444 H hari ini, Jumat (21/4/2023).
Pelaksanaan salat Idul Fitri (Ied) warga Muhammadiyah di Kota Ternate, dipusatkan di masjid Darul Arqam Kelurahan Makassar Barat, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate.
Ribuan warga Muhammadiyah terlihat mulai memadati kawasan masjid Darul Arqam sejak pukul 06:00 waktu di Ternate.
Kapasitas masjid tak mampu menampung ribuan jamaah, sehingga kebanyakan jamaah menggunakan jalan raya sebagai tempat salat Ied.
Puluhan anggota Satlantas Polres Ternate juga nampak mengatur arus lalu lintas di sekitar kawasan masjid.
Amatan indotimur.com pelaksanaan salat Ied di masjid Darul Arqam dimulai sekira pukul 07:30 WIT dengan imam, Ishak Djamaluddin sementara bertindak selaku khatib, Karman La Nani.
Salah seorang jamaah salat Ied mengatakan, warga Muhammadiyah meratakan Idul Fitri pada hari ini, sesuai maklumat PP Muhammadiyah.
Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Faujan A Pinang mengatakan, berdasarkan maklumat PP Muhammadiyah nomor : 1/MLM/I.0/E/2023/ tentang penetapan hasil hisab Ramadhan, Syawal dan zulhijah 1444 Hijriah. Dalam surat itu ditetapkan tanggal 1 Syawal 1444 Hijriah jatuh pada Jumat Pahing 21 April 2023 M.
“Melalui maklumat itu, diinstruksikan kepada pimpinan wilayah Muhammadiyah Maluku Utara hingga PDM, PCM, PRM, dan Ortom Muhammadiyah untuk melaksanakan salat Idul fitri pada tanggal yang ditetapkan,” kata Faujan yang juga Ketu PW. Pemuda Muhammadiyah Malut.
Selain di Ternate, warga Muhammadiyah di Bacan Kabupaten Halmaheta Selatan (Halsel), Pulau Morotai, Kota Tidore, Halmahera Barat, Halmahera Timur dan Halmahera Utara juga melaksanakan salat Ied pada Jumat (21/4/2023).
Pelaksanaan salat Ied warga Muhammadiyah di Halsel, dipusatkan di lapangan kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Halmahera Selatan di Bacan.
(fight)