Salero Siap Berkompetisi Pada Lomba Kelurahan Tingkat Regional IV
07 Juli 2017
TERNATE, OT � Setelah ditetapkan sebagai juara I lomba kelurahan tingkat Provinsi dan mewakili Maluku Utara pada lomba kelurahan tingkat regional IV, Pemerintah kota (Pemkot) Ternate melalui Bagian Pemerintahan langsung menindaklanjuti dengan menyiapkan berbagai persyaratan terkait administrasi lomba tingkat regional IV.
Kabag Pemerintahan Setda Kota Ternate, M Qufal kepada indotimur.com, Jumat (7/7/2017) mengatakan, berkas administrasi terkait persyaratan lomba kelurahan tingkat regional sudah disiapkan, bahkan telah diserahkan langsung kepada Kepala Seksi Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan Wil. IV, Gunawan Siallagan.
�Penyerahan Dokumen Data Dukung Kelurahan Salero pada Perlombaan Kelurahan Tk. Regional & Nasional Thn. 2017 di Direktorat Jenderal Bina Pemdes Kemendagri sudah diserahkan Pemkot disaksikan Kabid Kelembagaan Dinas PMD Prov. Malauku Utara,� jelas Qufal usai menyerahkan data pendukung.
Tahapan setelah penyerahan data dukung, kata Qufal, tim klarifikasi nasional akan melakukan verifikasi dan klarifikasi terhadap data dukung dan kondisi Kelurahan Salero, �tim klarifikasi nasional akan turun untuk melakukan klarifikasi berdasarkan data yang telah dikirim,� kata Qufal.
Dia mengatakan, untuk regional IV, selain Kelurahan Salero yang mewakili kota Ternate, ada 5 Kelurahan dan Desa lainnya dari Provinsi Papua, Papua Barat, Maluku, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur yang nantinya bersaing untuk lolos pada tingkat nasional.
�Dari 6 Provinsi ini, akan diseleksi lagi dan nantinya hanya ada 3 Kelurahan/Desa yang mewakili regional IV untuk lolos ke tingkat nasional,� terangnya.
Dia berharap, masyarakat Salero memberikan dukungan, agar hasil terbaik dapat diraih oleh kota Ternate, �atas nama Pemerintah, kami sangat mengharapkan partisipasi aktif masyarakat, peran serta masyarakat dan aparatur Kelurahan juga Kecamatan sangat diharapkan, semoga Kelurahan Salero bisa memberikan hasil terbaik dalam lomba Kelurahan tahun ini,� harapnya. (thy)<(red)