Home / Nusantara

Resmikan Rumah Dinas Kejaksaan Negeri, Kajati Malut Apresiasi Bantuan Walikota dan Ketua DPRD Kota Ternate

19 Desember 2023
Kajati Malut, Budi Hartawan Panjaitan dan Walikota Ternate M Tauhid Soleman meresmikan Rumah Dinas Kejaksaan Negeri Ternate

TERNATE, OT - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Maluku Utara Budi Hartawan Panjaitan meresmikan penggunaan Rumah Dinas (Rumdis) dan Mes Pegawai Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate, pada Selesa (19/08/2023).

Rumah Dinas dan Mes Kejaksaan Negeri Kota Ternate yang terletak di Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate Maluku Utara akhirnya rampung setelah dikerjakan selama kurun waktu 8 bulan.

Informasi yang dihimpun indotimur.com menyebutkan, proyek perumahan Adhyaksa itu didanai Pemerintah Kota Ternate melalui APBD tahun 2023 sebesar Rp5.804.388.432,56, dan dikerjakan CV Empat Mawar Khuleyevo.

Amatan di lapangan, terdapat 6 unit rumah tipe 36 dan mes dua lantai terdiri dari 18 kamar dan juga dilengkapi satu unit pendopo dengan konstruksi atap bangunan keseluruhannya menggunakan baja ringan.

Kajati Malut, Budi Hartawan Panjaitan menyampaikan, apresiasi dan ucapan terima kasih atas upaya Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman dan Ketua DPRD Kota Ternate, Muhajirin Bailussy.

Pemkot Ternate dan Dekot Ternate telah memfasilitasi hibah tanah dan bangunan rumah dinas senilai Rp.5,8 miliar.

“Rumah dinas (Kejaksaan Negeri) ini merupakan hibah dari Pemerintah Kota Ternate dengan anggaran pembangunan yang tentunya tidak sedikit, senilai Rp.5 miliar lebih,” tuturnya.

Budi juga meminta kepada Kepala Kajari Ternate beserta jajarannya bisa lebih meningkatkan kinerja dan membangun kerja sama yang baik dengan Pemerintah Kota Ternate.

Kata Budi, diantaranya soal kesiapan memberikan bantuan hukum berupa konsultasi hukum dan upaya penyelesaiannya sesuai dengan fakta di lapangan terkait penguasaan aset atau barang milik daerah oleh pihak ketiga untuk kemudian bisa dikembalikan kepada negara.

Senada dengan itu, Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman mengungkapkan, hubungan antara Kejaksaan Negeri serta dengan Pemerintah Kota Ternate sudah terjalin baik dengan kehadiran Jaksa sebagai pengacara negara di lingkungan Pemerintah Kota Ternate.

“Melalui kuasa khusus yang tidak hanya mengamankan aset negara, tapi juga menjaga marwah dan kewibawaan pemerintah daerah dan aparatur pemerintah daerah serta melindungi kepentingan umum,” katanya.

Terkait pembangunan rumah dinas ini, menurut Wali Kota, hanya untuk memaksimalkan pelaksanaan tugas di wilayah tersebut. Artinya ini kehadiran dari instansi vertikal baik itu Kejaksaan, Kepolisian, TNI kemudian dan lainnya sebagainya.

"Karena itu semua semata-mata diberikan dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jadi, kalau umpama ada anggapan kita membangun. Tidak, kita beranggapan ini dalam rangka mempermudah pelayanan yang harus didapati oleh masyarakat Kota Ternate," tuturnya.

Dia menambahkan, olehnya pandangan inilah yang menjadi kebijakan kami bersama Ketua DPRD Kota Ternate untuk kita memberikan perhatian terkait dengan permintaan dari Kepala Kajari Ternate untuk membangun atau melengkapi sarana-prasarana yang mendukung kinerja dari ASN atau Pegawai Kejaksaan Negeri Ternate.

Lebih lanjut orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu mengaku, bantuan pemerintah daerah setempat ini tidak hanya pada Kejaksaan adapun Kepolisian dan TNI dan lainnya. Mengapa demikian, karena sebagian bantuan kecil oleh pemerintah semata-mata untuk mempermudah tugas dan pelayanan.

"Kalau tugas itu dipermudah, artinya pelayanan terhadap masyarakat akan lebih maksimal," tandasnya.

Selanjutnya, peresmian rumdis dan mes pegawai Kejaksaan Negeri Ternate dilakukan penandatanganan prasasti dan dilanjutkan dengan pemotongan pita secara simbolis oleh Kajati Malut Budi Hartawan Panjaitan didampingi Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman.

Turut hadir dalam peresmian rumdis ini, Ketua DPRD Kota Ternate, Muhajirin Bailussy, Ketua Pengadilan Negeri Ternate, Rommel Franciskus Tampubolon, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Ternate, Letnan Kolonel Marinir Ridwan Aziz, Kapolres Ternate, AKBP Nico Irawan dan Dandim 1501/Ternate Letkol Arm Adietya Yuni Nurtono, Ketua Pengadilan Agama Ternate, Djabir Sasole, serta tamu undangan lainnya.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT