Home / Nusantara

Jalan Rusak, Masyarakat Desa Tabobol Demo

19 Juli 2017
JAOLOLO, OT - Mahasiswa bersama Warga Desa Tabobol Kecamatan Ibu Selatan Halmahera Barat, Rabu (19/7/2017)sore tadi menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Bupati Halbar. Aksi puluhan mahasiswa bersama masyarakat desa tabobol itu, mendesak pemda Halbar terkait akses ruas jalan Barito Menuju Desa tabobol. "Kami selaku warga Desa tabobol sangat menderita dengan akses ruas jalan barito menuju desa kami. Pasalnya, ruas jalan tersebut sangat terjal dan ketika terjadi hujan lebat akses jalan ini tidak bisa di lalui oleh warga desa setempat," Kata, Kordinator Aksi Fenu Sidete. Fenu juga menambahkan, untuk masalah akses jalan ini juga mengganggu aktifitas pelayanan pendidikan dan kesehatan masyarakat desa. sehingga, diharapkan kepada pemda Halbar supaya bisa melihat jeritan dari warga tabobol yang sudah sekitar 40 tahun tidak merasakan jalan aspal. Sementara dari matan Indotimur. com, Aksi ini di akhiri dengan hering bersama Wakil Bupati Halbar Ahmad Zakir Mando. Dalam hering itu, orang nomor dua di pemkab Halbar berjanji akan memberikan jawaban terkait keluhan warga desa setempat. "Saya akan menjawab keluhan masyarakat tabobol, jadi pada Kamis besok saya akan berkunjung langsung di Desa setempat guna menjawab keluhan warga desa tabobol. Tutup," tegas Zakir. (el(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT