Home / Berita / Hukrim

Kebakaran Dua Gudang di Kota Ternate, Tiga Kendaraan Hangus

14 Mei 2021
Api yang menghanguskan dua gudang (foto_randi)

TERNATE, OT - Sebanyak dua gudang dan satu rumah makan yang berada di jalan Mononutu RT 007/RW 004 Kelurahan Stadion, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, hangus terbakar sekitar pukul 09.10 WIT pagi tadi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun indotimur.com di lapangan, kebakaran tersebut diduga kuat akibat terjadi korsleting listrik.

Akibat kebakaran tersebut, sejumlah isi bangunan yang ada di dalam gudang termasuk tiga kendaraan berupa 2 truk dan 1 unit mobil pick up serta beberapa fasilitas di rumah makan juga ikut terbakar.

Ketua RT 007 /004 Kelurahan Stadion, Said Ismil kepada indotimur.com mengaku, sekitar pukul 09.10 dirinya berada di rumah yang tidak jauh dari lokasi kejadian melihat asap tebal dari rumah makan Seafood Afni Jaya.

Setelah melihat asap, dirinya langsung menelpon pemadam kebakaran Kota Ternate.

"Saya lihat asap langsung telepon petugas pemadam kebakaran, bahwa terjadi kebakaran di lingkungan saya," ujar Said.

Dia menjelaskan, tidak begitu lama petugas pemadam tiba di lokasi api dan juga sudah besar hingga ke gudang, karena beberapa bahan yang mudah terbakar.

Suasana api yang menghanguskan bangunanBangunan yang ludes terbakar (foto_randi)

Ketua RT juga mengatakan, api menghanguskan dua bangunan diantaranya satu gudang milik toko surya timur yang isinya bahan bangunan dan lainnya dan satu gudang lagi milik PT. Ali Makmur yang isinya kopra juga habis terbakar serta sebuah rumah makan Seafood Afni Jaya juga sebagian bahan ikut terbakar.

Selain itu, ada dua truk serta satu mobil pickup yang terparkir di dalam gudang PT. Ali Makmur hangus terbakar.

"Yang saya lihat paling parah terbakar gudang PT. Ali Makmur yang menghanguskan semua isi gudang serta tiga unit mobil," ucapnya kepada indotimur.com.

Terpisah, Kadis Damkar kota Ternate Arwan Adili mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari warga yang menelpon, bahwa telah terjadi kebakaran di RT 007/RW 004 Kelurahan Stadion.

Setelah mendapat informasi tersebut, semua petugas Damkar diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pemadaman api.

"Kita kerahkan sebanyak 5 unit mobil armada serta diikuti 30 orang petugas Damkar ke lokasi," kata Arwan.

Arwan mengaku, saat proses pemadaman terkendala karena banyak terjadi kerumunan orang di lokasi, namun upaya tersebut dengan cepat diatasi oleh petugas Damkar.

"Tadi juga kita dibantu dengan satu unit Watter Canon dari Polda Malut untuk sama-sama melakukan pemadaman. Hingga sekarang kita masih stay menyemprot air ke beberapa bahan yang masih dianggap terbakar," pungkansya.(ian)


Reporter: Ryan
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT