Home / Indomalut / Halsel

TRC BPBD Halsel Tinjau Lokasi Banjir

27 Agustus 2022
kalak BPBD halsel serahkan bantuan ke korban banjir /dok diskominfo halsel

LABUHA, OT - Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Selatan lakukan peninjauan ke lokasi banjir di tiga desa dalam wilayah Kecamatan Bacan Selatan.

TRC BPBD terdiri dari Personil BPBD Halsel,  Personil Damkar, Kodim 1509 Labuha melakukan  peninjauan lokasi bencana banjir di Desa Kubung, Desa Sawadai, Desa Panambuang Kecamatan Bacan Selatan, Jumat (26/8/2022).

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Halselk Muhammad Ichwan Iskandar Alam menjelaskan, TRC melakukan identifikasi dan pendataan pengungsian di Desa Kubung, Sawadai & Desa Panambuang serta Pembuatan Dapur Umum serta melalukan pembersihan Fasilitas Umum dan Rumah penduduk akibar banjir  lumpur bersama personil Damkar dan KODIM 1509 Labuha.

Selain itu TRC membawa Logistik dan bahan makanan untuk 37 KK seperti Selimut dan Tikar dan memberian bantuan logistik kepada warga dampak bencana.

TRC juga melakukan normalisasi Sungai Desa Panambuang, Sungai Desa Sawadai dan sungai Desa Kubung serta pembuatan Jembatan Darurat penghubung desa Kubung dan Desa Sawadai serta perbaikan jaringan air bersih. 

 "Mengingat jembatan tersebut merupakan salah satu akses yg difungsikan warga untuk anak sekolah," jelasnya. 

Data yang di himpun dari Diskominfo Halsel, diketahui, banjir memerjang tiga desa pada Kamis (25/8/2022) jam 17:30 wit di Desa Kubung, Desa Sawadai dan Desa Panambuang dengan curah hujan dengan intesitas yang tinggi mengakibatkan banjir.

Desa Kubung ada 2 unit rumah  tergenang air, Desa Sawadai sebanyak 5 unit rumah sementara kerusakan talud penhan tebing sungai roboh ±40 meter dan jembatan penghubung Desa Sawadai  dan Desa Kubung rusak sehingga tidak dapat difungsikan lagi oleh pengguna jalan 

Pengungsian penduduk sebanyak 37 KK /160 Jiwa, Desa Panambuang sebanyak 30 unit rumah tergenang banjir (150 Jiwa)

Kerusakan 1 unit rumah warga rusak ringan, terputusnya Jaringan Air Bersih warga, pengungsian Penduduk 31 kk (155 Jiwa) mengungsi ke kerabat terdekat.

 (@by)


Reporter: Ikbal Bafagih
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT