Home / Ekonomi / Bisnis

Jelang Lebaran Harga Ikan Cakalang di Ternate Turun

22 April 2022
Aktifitas perdagangan di salah satu pasar ikan Higienis Bahari Berkesan Kota Ternate (ft_ier)

TERNATE, OT - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, harga komoditas ikan pada sejumlah pasar di Kota Ternate provinsi Maluku Utara (Malut) mengalami penurunan harga.

Berbeda dengan harga barito, harga ikan cakalang pada sejumlah pasar ikan di Kota Ternate, mengalami penurunan harga.

Informasi yang dihimpun indotimur.com, Jumat (22/4/2022) pada sejumlah pasar di Ternate menyebutkan, harga ikan cakalang lebih murah dibandingkan dengan harga ikan lainnya.

Turunnya harga ikan jenis cakalang, lebih disebabkan karena stok atau persediaan ikan cakalang di pasar melimpah.

Misalnya, di pasar higienis, harga ikan baby tuna (cakalang-red) dijual dengan harga Rp, 15 hingga Rp, 30 ribu per kilogram.

"Disini harga ikan cakalang tergantung ukuran, kami jual perkilo, jadi kalau ikan cakalang harganya ada yang Rp 15 ribu perkilogram (kg), yang lalu itu Rp 30 ribu/kg," ucap Amat salah seorang pedagang di pasar ikan Higienis Bahari Berkesan.

Sedangkan untuk harga ikan jenis yang lain semisalnya, tude itu harganya relatif mahal. Ikan jenis tude tidak dijual perkilogram melainkan dijual 13 ekor Rp 50 atau per satu baskom bisa mencapai Rp 100 ribu.

Hal yang sama juga berlaku untuk ikan Dolosi dan Kombong meskipun harga ikan menurun namun ikan jenis tersebut harganya tetap mahal.

Jana salah satu penjual ikan di pasar Dufa-Dufa mengatakan, dalam waktu empat hari belakangan ini pasokan ikan terutama cakalang melimpah sehingga harga jualnya relatif murah.

"Jadi harga ikan cakalang ini sewaktu-waktu bisa naik, jika nelayan hasil tangkapannya minim atau berkurang dan bisanya dipengaruhi faktor cuaca ekstrim," akunya.

Jana mengaku, harga ikan cakalang termasuk murah, dibanding beberapa hari yang lalu, "kalau 4 hari lalu itu mahal dan haraganya bervariasi tergantung ukuran ikan. Cakalang yang besar itu satu ekor Rp.100 ribu, sekarang Rp 60 ribu, yang sedang Rp 50 ribu sekarang Rp 30 ribu," jelasnya.

"Walau harga ikan cakalang menurun tapi ada beberapa jenis ikan yang harganya masih tetap mahal," sambung Jana mengakhiri.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT