Home / Indomalut / Ternate

Wakil Wali Kota Minta Camat Dan Lurah Segera Masukan Data Anak Putus Sekolah Ke Dikbud

31 Oktober 2018
Wakil Walikota Ternate Abdullah Taher

TERNATE,  OT - Wakil Wali Kota (Wawali) Ternate, Abdullah Taher meminta Camat dan Lurah untuk segera melakukan pendataan anak putus sekolah pada tiap-tiap wilayah untuk selanjutnya, diserahkan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) untuk ditindak lanjuti.

Kepada sejumlah wartawan termasuk indotimur.com, orang nomor dua di jajaran Pemkot Ternate itu, menduga, pihak Dikbud belum menerima data anak putus sekolah dari pihak Kecamatan dan Kelurahan, sehingga Dikbud belum melakukan upaya penanganan.

Wawali menyatakan, yang paling mengetahui data anak putus sekolah, adalah aparatur Kelurahan tingkat RT/RW, sebab mereka yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, sehingga bisa memastikan data anak putus sekolah pada tiap-tiap lingkungan.

"Maka dari itu, Lurah dan Camat secepatnya memberikan data siswa putus sekolah ke Dikbud agar Dikbud bisa mencari solusi, mau itu bisa mengikuti paket B atau paket C," katanya. 

Pemerintah, kata Wawali sangat berharao, kedepan tidak ada lagi anak putus sekolah di Ternate sehingga suasana pendidikan itu semakin terasa di Kota Ternate. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT