Home / Berita / Politik

Sah, DPP PDIP Rekomendasi Salim Thaib Jadi Wabup Haltim

22 Januari 2019
Ketua DPD PDIP Malut menyerahkan Rekomendasi kepada Ketua DPC PDIP Haltim

MABA,OT- Polemik rekomendasi PDI Perjuangan untuk mengajukan Calon Wakil Bupati Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara (Malut), akhirnya berakhir.

Hal ini menyusul, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan resmi mengeluarkan rekomendasi atas nama Salim Thaib. Rekomendasi tersebut langsung diserahkan oleh Ketua DPD PDIP Malut Muhammad Sinen, di Kantor DPC PDIP Haltim, Selasa (22/01/2019) malam tadi.

Dikutip indotimur.com, dalam isi surat Rekomendasi Nomor 4985/IN/DPP/XII/2018 menyebutkan:

1. DPP PDIP menetapkan Salim Taib sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Timur yang diajukan oleh PDI Perjuangan.

2. DPC PDIP Kabupaten Halmahera Timur diinstruksikan untuk mengusulkan Salim Taib sebagai Calon Wakil Bupati Haltim dalam rapat Paripurna DPRD Haltim.

3. DPP PDIP menginstruksikan kepada seluruh Anggota Fraksi PDIP DPRD Haltim untuk mengamankan, menjalankan dan memperjuangkan Salim Taib sebagai Wakil Bupati Masa Bakti 2015-2020 serta menggalang dukungan dari Fraksi lain.

4. Kepada mereka yang tidak mengindahkan instruksi dan melakukan aktivfitas keluar dari kebijakan ini akan diberikan sanski organisasi.

Surat Rekomendasi tersebut ditandatangi langsung oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto.(dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT