Home / Indomalut / Halbar

Ini Formasi CPNS Yang Dibuka Kabupaten Halbar

12 September 2018
Abd Latif

JAILOLO , OT - Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), provinsi Maluku Utara (Malut) mendapat jatah kuota Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 sebanyak 236 orang.

Sekertaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Halbar, Abd Latif  kepada Indotimur.com, Rabu (12/9/2018) pagi tadi mengatakan, pembukaan pendaftaran tes CPNS dilakukan secara serentak pada 19 september 2018 mendatang.

"Untuk kesiapan terkait Tes CPNS kita sudah melakukan koordinasi terkait pelaksanaan akan dilakukan di Halbar. Kita punya admin sudah siap kemudian formasinya juga sudah siap tingal kita menunggu pembukaan admin secra nasional dari pusat," ujarnya.

 

Ia menjelaskan, tes CPNS  tahun ini akan mengunakan sistem cat seperti tahun sebelumnya. "Jadi peserta tes setelah ujian nanti sudah bisa mengetahui hasilnya dan peserta yang lulus mengikuti ujian maka akan dilanjutkan dengan tes Kompetensi Bidang (TKB), jadi sekarang ini diwajibkan ikut  dua kali tes, yakni tes dasar dan kompetensi bidang," jelasnya.

Latif menambahkan, untuk formasi CPNS Halbar hanya di butuhkan Tenaga HK2  1 Orang, Tenaga Guru 149 Orang , Tenaga Kesehatan 56 Orang dan tenaga Teknis 30 Orang. "Total Formasi yang Halbar dapatkan 236,"cetusnya.

 Berikut Formasi CPNS Halbar:

Tenaga Pendidikan (Guru)

- Guru Agama Islam Pertama  8 Orang

- Guru Kristen Ahli Pertama 10 Orang

- Guru Bahasa Indonesia Ahli Pertama 10 Orang

- Pendidikan Bahasa Inggris 7 Orang

- Guru Bimbingan Konseling Ahli Pertama 2 Orang

- Guru IPA Ahli Pertama 6 Orang

- Guru IPS Ahli Pertama 8 Orang

- Guru Kelas Ahli Pertama Pendidikan Sekolah Dasar  34 Orang

- Guru Matematika Ahli Pertama 14 Orang

- Guru Penjasorkes 20 Orang

- Guru PPKN Ahli Pertama 9 Orang

- Guru Pendidikan Kesenian Ahli Pertama 11 Orang

- Pendidikan Anak Usia Dini/A-V Pendidikan Anak 10 Orang

Tenaga Kesehatan 

- Administratur Kesehatan Ahli Pertama 1 Orang

- Apoteker 1 Orang

- Dokter Umum 9 Orang

- Dokter Gigi 11 Orang

- Dokter Spesialis Anak 2 Orang

- Dokter Spesialis Kandungan 1 Orang

- D3 Fisioterapi 1 Orang

- D3 Kesehatan Gizi 1 Orang

- S1 Kesehatan Masyarakat 2 Orang

- S1 Keperawatan Ners 10 Orang

- D3 keperawatan Gigi 5 Orang

- D3 Keperawatan 12 Orang

- S1 Radiologi 1 Orang

 Tenaga Teknis

- S1 Teknik Arsitek 1 Orang

- S1 Teknik Sipil 1 Orang

- S1 Hukum Dan Komunikasi 1 Orang

- Akutansi Atau Ekonomi Pembangunan 1 Orang

- Transportasi Darat 1 Orang

- S1 Teknik Lingkungan 1 Orang

- S1 Pariwisata 1 Orang

- S1 Teknik Sipil 1 Orang

- Teknik Sipil Planologi 1 Orang

- S1 Teknik Informatika/Teknik Komputer/ Manajemen Teknik Informatika 1 Orang

- S1 Komputer Teknik Informatika 1 Orang

- S1 Teknik Sipil/Planologi 1 Orang

- S1 Teknik Sipil Planologi/ Arsitektur 1 Orang

- S1 Akuntansi 3 Orang

- S1  PPAP Nautika 1 Orang

- Diploma V Kesehatan Masyarakat/ Kebijakan Kesehatan 1 Orang

- D3 Teknik Informatika/ D3 Statistika 1 Orang

- D3 Kesehatan Lingkungan 1 Orang 

- D3 Teknik Sipil atau D3 Lingkungan 1 Orang

- S1/ B-V Farmasi 1 Orang

- D3 Pariwisata 1 Orang

-S1/D-V Di bidang Perikanan 4 Orang

-S1 Pertanian 3 Orang(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT