Home / Indomalut / Tidore

Wawali Tikep: Natal Sebagai Sarana Tingkatkan Iman Generasi Muda Kristen

09 Desember 2017
Perayaan Natal Jemaat Elshaday, desa Kusu

TIDORE, OT- Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Muhammad Senin menghadiri perayaan Natal Jemaat Elshaday Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI) di desa Kusu, kecamatan Oba Utara, Kota Tikep.

Perayaan Natal yang berlangsung penuh suka cita tersebut, tidak hanya dihadiri oleh Jemaat yang ada di Desa Kusu tetapi juga Jemaat Elshaday yang berasal dari berbagai Desa di daratan Oba.

Muhammad Senin menyampaikan, esensi Natal sendiri bukanlah tentang kemewahan dunia modern, melainkan natal sesungguhnya sebagai bentuk syukur atas kelahiran Yesus Kristus. "Untuk itu, umat Kristen patut bersuka cita untuk kelahirannya yang diperingati sebagai hari natal," kata dia.

Dirinya berharap, setiap kegiatan ibadah dan perayaan natal, dapat meningkatkan iman generasi muda Kristen di Kota Tidore Kepulauan, sehingga mampu mengembangkan potensi terbaiknya demi kemajuan pembangunan daerah di masa datang serta makin memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan antara sesama warga untuk bekerja keras dan menciptakan sinergitas bersama pemerintah daerah.

Dia mengingatkan, tidak lama lagi akan memasuki tahun 2018 yang dikenal sebagai Tahun Politik, untuk itu, dirinya mengimbau kepada seluruh warga masyarakat di Kota Tidore Kepulauan untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban.

"Pilihan boleh berbeda, tetapi jangan karena berbeda pilihan kemudian dijadikan alasan untuk bermusuhan, akan tetapi mari kita bergandengan tangan, serta rukun dan bersatu untuk kemajuan daerah," ucapnya.
(Rayyan)


Reporter: Rayyan

BERITA TERKAIT