TIDORE, OT- Wakil Wali Kota (Wawali) Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Muhammad Sinen, membuka secara resmi acara malam pesta rakyat yang di pusatkan di desa Tauno, kecamatan Oba Tengah, Rabu (27/12/2017).
Muhammad Sinen menyampaikan, dirinya meminta agar masyarakat bisa ikut bergembira pada malam pesta rakyat ini, harus jaga kebersamaan dan persatuan untuk masyarakat di kecamatan Oba Tengah.
Selain itu, menurut dia, masyarakat harus mendukung kegiatan yang dilakukan di desa, sebab kepala desa punya tujuan yang baik untuk membangun desa sehingga lebih maju.
Lanjutnya, masyarakat tidak boleh mencari kesalahan kepala desa, sehingga bisa menghambat program pengembangan desa, harusnya masyarakat itu mendukung dan membantu pemerintah desa untuk membangun desa.
Lebih lanjut, kata Muhammad Sinen, tahun 2017 merupakan tahun untuk bersama introspeksi diri, sehingga masuk di tahun 2018 nanti bisa lebih baik lagi dengan membangun desa yang lebih maju lagi.
Dirinya mengingatkan, masyarakat di desa lain harus menjadikan desa Tauno sebagai contoh, karena desa Tauno sangat baik dalam pengelolaan dan membangun desa dengan melihat potensi desa masing- masing.
Dia menambahkan, menyongsong tahun politik di 2018 dan 2019 masyarakat harus jaga persatuan dan kesatuan dan jangan mudah terprovokasi dengan isu yang dapat memecahkan persatuan dan kesatuan masyarakat di seluruh Kecamatan Oba Tengah.
Acara malam pesta rakyat dihibur oleh Merry Deboi penyanyi dangdut cantik asal Kota Tangerang, Propinsi Banten.
(Rayyan)