Home / Indomalut / Tidore

Sambut HUT Ke- 89, KNPI Gandeng Kwatak Gelar Lomba Menulis

06 Oktober 2017
Rapat KNPI Tikep dan Kwatak Tidore
TIDORE, OT- Dalam menyambut hari Sumpah Pemuda ke- 89 pada tanggal 28 Oktober 2017 nanti, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tidore Kepulauan bekerjasama dengan insan pers yang tergabung dalam Komunitas Wartawan Tidore Kepulauan (KWATAK) untuk menggelar lomba karya tulis dalam tiga kategori yakni menulis opini, sosok dan menulis tentang pariwisata di kota Tidore Kepulauan.
Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi DPD II KNPI Kota Tikep Dedy Junaidi seusai melakukan pertemuan bersama insan Pers KWATAK Tidore, Jumat (6/10/2017) di Djoung Cafe Kelurahan Tomagoba Kota Tikep, mengatakan kerjasama positif ini diharapkan kepada rekan-rekan insan pers Kwatak Tidore semuanya dapat berpartisipasi dalam menyukseskan lomba menulis ini.
"Dengan kegiatan menulis ini semoga KNPI Tikep dan Kwatak dapat bersinergi dalam membangung generasi, di Kota Tidore Kepulauan yang lebih baik dengan membangun karya lewat gagasan yang dituangkan dalam bentuk tulisan," kata Dedy
Sementara, Ketua KWATAK Tidore Mardiyanto Musa menyampaikan, dalam lomba menulis ini diharapkan nantinya dapat membuka wawasan luas bagi peserta dalam merangkai kata yang indah untuk dipersembahkan dalam mengisi hari sumpah pemuda.
Selain lomba menulis dalam memeriahkan hari Sumpah Pemuda ke- 89 pada 28 Oktober 2017 DPD I KNPI Kota Tikep juga melaksanakan pertandingan sepak bola KNPI CUP I tingkat remaja.


Reporter: Rayyan

BERITA TERKAIT