Home / Indomalut / Tidore

Pemda Tikep Hibahkan Tanah Ke Kodim 1505/Tidore

05 Januari 2018
Penyerahan sertifikat tanah

TIDORE, OT- Pemerintah Daerah (Pemda) Tidore Kepulauan (Tikep) menyerahkan hibah barang milik Pemda berupa sertifikat tanah untuk Koramil Sofifi dan Koramil Rum, yang diterima langsung Dandim 1505/Tidore Letkol Inf Harrisal Ismail Subing di ruang kerja Wali Kota, Jumat (5/1/2017).

Hibah barang milik Pemda Kota Tikep ini diserahkan langsung Wali Kota Tikep Ali Ibrahim kepada Kodim 1505/Tidore berdasarkan Surat Keputusan Wali Kota Tikep nomor 125.12 Tahun 2017 tertanggal 23 Oktober 2017.

Aset yang dihibahkan kepada Koramil Sofifi berupa tanah dengan luas 4.272 M2 bertempat di Desa Ampera Kecamatan Oba Utara dan Tanah Kantor Koramil Rum dengan seluas 1.714 M2 berlokasi di Kelurahan Rum, Kecamatan Tidore Utara.

Penyerahan hibah barang ditandai dengan penyerahan sertifikat tanah Koramil Sofifi dan penandatanganan berita acara serah terima barang oleh Walikota Tikep kepada Dandim 1505/Tidore, sedangkan untuk Sertifikat tanah untuk Koramil Rum belum diserahkan karena masih dalam proses pembuatan sertifikat.

Acara penyerahan hibah ini disaksikan langsung Asisten II Walikota Tikep Muhammad Yasin, Sekretaris BPKAD Marsaid Idris, Kabag Humas Aziz Hadad, Kepala BKD Sura Husain, dan Kabid Aset BPKAD Umar A. Rahman.
(Rayyan)


Reporter: Rayyan

BERITA TERKAIT