TIDORE, OT- Visi Pemerintah Kota Tidore Kepulauan (Tikep) untuk mewujudkan Kemandirian sebagai Kota Jasa Berbasis Agro-Marine terus mendapat dukungan dari Pemerintah Pusat. di Bulan Mei ini, Kota Tikep memperoleh bantuan sejumlah Alat Mesin Pertanian (Alsintan) dari Kementerian Pertanian RI.
Alsintan yang diserahkan Kementerian Pertanian tersebut antara lain; 5 unit Traktor, 5 unit Hand Traktor, 10 unit Cultivator dan 30 unit Pompa Air yang bersumber dari kegiatan Holtikultura dan tanaman pangan Dirjen PSP Kementerian Pertanian.
Setelah tiba di Kota Tikep, Seluruh Alsintan ini dikumpulkan di Halaman Kantor Wali Kota dan selanjutnya dilakukan penyerahan oleh Sekretaris Daerah kepada sejumlah pengurus Brigade Alsintan Dinas Pertanian Kota Tikep, Senin (7/5/2018).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tikep, Thamrin Fabanyo menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Kementerian Pertanian RI yang telah ikut mendukung pembangunan pertanian di Kota Tikep, bahkan secara langsung telah ikut mensukseskan visi Pemerintah daerah.
Thamrin Fabanyo meminta kepada para petani di Kota Tikep untuk dapat memanfaatkan bantuan Alsintan ini semaksimal mungkin agar ikut menggenjot hasil pertanian daerah.
"Tolong agar dimanfaatkan dan dijaga dengan baik agar bantuan ini benar-benar mendorong kemajuan pertanian di Kota Tikep dan penggunaannya agar dapat diatur lebih lanjut oleh instansi teknis," ucap Thamrin.
Sementara, Kepala Dinas Pertanian Kota Tikep, Imran Jasin l menjelaskan, Alsintan yang baru tiba ini akan melengkapi sejumlah Alsintan yang sudah ada sebelumny, dengan bantuan Alsintan ini diharapkan akan dapat membantu para petani dalam percepatan pengolahan tanah dan proses penanaman.
Untuk ketersediaan Mesin Traktor, 4 Kecamatan di Pulau Tidore sendiri sudah ada 5 unit Traktor, Kecamatan Tidore, Tidore Timur dan Tidore Selatan masing-masing 1 unit sedangkan Tidore Utara 2 unit. Untuk 4 Kecamatan di Pulau Halmahera menjadi 7 unit masing-masing Oba Utara 1 unit, Oba Tengah 3 unit, Oba 2 unit dan Oba Selatan 1 unit, untuk Pompa Air sudah kami serahkan langsung kepada kelompok tani di masing-masing Kecamatan.
Imran menambahkan, demi efektifnya pemanfaatan bantuan ini, seluruh Alsintan yang ada ini pengelolaan dilakukan oleh Brigade Pertanian di tiap Kecamatan, nantinya setiap petani di kecamatan setempat boleh memanfaatkan Alsintan ini dengan berkoordinasi kepada Brigade Pertanian sehingga seluruh petani dapat menikmati secara bersama.(Ryn)