TIDORE, OT- Komando Distrik Militer (Kodim) 1505/Tidore bersama Insan Pers liputan Tikep yang tergabung dalam Komunitas Wartawan Kota Tikep (Kwatak) gelar cooffe morning di Aula Makodim, Jumat (24/11/2017).
Dandim 1505/ Tidore, Letkol. Inf. Harrisal Ismail Subing menyampaikan, sinergitas keduanya lembaga ini tentu sangat diharapkan untuk tetap menjaga kebersamaan, sehingga terciptanya hubungan yang baik antar seluruh jajaran Kodim 1505/Tidore dengan insan Pers liputan Tikep.
Menurut dia, peran serta media sangat diharapkan dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh TNI, sebab tanpa publikasi kegiatan, maka sebagus dan semenarik apapun kegiatan itu, tentu tak ada apa-apanya.
“Beberapa waktu lalu, Kodim 1505 melaksankan kegiatan TMMD ke-100 sebagai kegiatan yang berskala nasional, dan selama 30 hari itu pencapaian hasil yang baik dan memuaskan, ini tidak terlepas dari pada peran serta rekan-rekan media dalam pemberitaannya," ungkap Dandim 1505/Tidore.
Lanjutnya, dirinya menyadari bahwa semua publikasi pemberitaan tergantung insan pers, karena sehebat dan semenarik apapun kegiatan itu kalau tanpa campur tangan media maka hal itu akan biasa-biasa saja.
Dirinya berharap, agar hubungan baik TNI khususnya jajaran Kodim 1505/Tidore sebagai komando pembinaan dan operasional kewilayahan TNI Angkatan Darat (AD) di bawah Korem bersama insan pers liputan Tidore terus terjaga dan akan selalu terjaga hubungan baik ini.
Sementara itu, Ketua komunitas wartawan kota Tidore Kepulauan, Mardianto Musa mengatakan TNI dan Pers tidak bisa dipisahkan, sebab kedua lembaga ini memiliki fungsi untuk menjaga stabilitas dan kedaulatan NKRI.
Untuk itu, kata dia, atas nama ketua komunitas Wartawan Kota Tikep, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Dandim 1505/Tidore beserta jajarannya atas hubungan kerja sama ini.
“Semoga kerja sama ini selalu terjalin baik dan tanpa konflik kedepannya, dan kerja sama ini tidak hanya sebatas pada momen-momen kegiatan TMMD semata, namun tetap ada sepanjang masa,” harapnya.
Kegiatan cooffe morning ini dihadiri 15 perwakilan media cetak dan online liputan Tidore, bagian Humas Kota Tidore, perwakilan Korem 152/Babullah, serta para jajaran Kodim 1505/Tidore.
Insan Pers liputan Tidore diberikan piagam penghargaan atas kerjasama, perhatian dan dukungan dalam kegiatan peliputan TMMD ke-100 di wilayah Kodim 1505/Tidore.
Penghargaan tersebut diberikan secara simbolis oleh Dandim 1505/ Tidore Letkol Inf. Harrisal Ismail Subing kepada Ketua Kwatak Mardianto Musa serta kepada perwakilan media liputan Tikep, Dandim juga memberikan Kaos bermotif loreng bertuliskan Mitra Kodim 1505/Tidore sebagai simbol kebersamaan TNI dengan insan Pers liputan Tidore.
(Rayyan)