Home / Indomalut / Tidore

BPBD Tikep Rakor Penanggulangan Bencana Tahun 2018

16 April 2018
Rakor Penanggulangan Bencana

TIDORE, OT- Dalam rangka meningkatkan penguatan kelembagaan BPBD sebagaimana amanat UU No. 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana, didalam pasal 18 ayat 1 bahwa Pemerintah Daerah sebagaimana dimaksud dalam pasal 5 membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di tiap Provinsi, Kota dan Kabupaten di seluruh Indonesia.

Berdasarkan hal tersebut, pemerintah Kota Tidore Kepulauan (Tikep) telah menunjukan keseriusannya dalam upaya penanggulangan bencana dengan membentuk BPBD Kota Tikep melalui pengesahan Perda Nomor 8 Tahun 2011, artinya BPBD Kota Tikep telah berdiri kurang lebih selama 7 Tahun.

Asisten Setda Bidang Pemerintahan Kota Tikep Umi Abdurrasyid pada Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana Tahun 2018 dengan mengusung tema “Sinergitas Perencanaan Penanggulangan Bencana menuju BPBD yang Tangguh, Teruji dan Profesional” yang bertempat di Aula SMK Negeri 1 Tikep, Senin(16/4/2018).

Umy Abdurrasyid menambahkan, keberadaan BPBD disetiap daerah, diharapkan dapat meningkatkan koordinasi, integrasi dan sinkronisasi program/kegiatan penanganan penanggulangan bencana antar lintas pemerintah yakni kabupaten/kota,  provinsi dan pemerintah pusat, baik pada pra bencana, saat bencana ataupun pasca bencana.

“Kami berharap adanya komitmen dari semua peserta agar dapat serius untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sampai selesai, sehingga mempunyai manfaat yang besar bagi seluruh masyarakat kota tidore kepulauan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan bencana," kata Umy.

Sementara, Kepala BPBD Kota Tikep M. Ikbal Japono mengatakan tujuan dari rapat koordinasi ini adalah untuk mewujudkan sinergitas perencanaan antara BPBD dengan SKPD, lintas sektor sehingga tercipta penanggulangan bencana daerah yang tangguh, teruji dan professional dalam pelaksanaan penanggulangan bencana.

Kegiatan ini diselenggarakan selama 2 (dua) hari mulai tanggal 16 April sampai dengan 17 April 2018. Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 60 orang yang terdiri dari perwakilan masing-masing SKPD, kecamatan dan organisasi masyarakat di wilayah Kota Tikep.(Rayyan)


Reporter: Rayyan

BERITA TERKAIT