Home / Indomalut / Ternate

Sejumlah Wilayah di Ternate Terendam Banjir, Wali Kota dan Wawali Turun Langsung

31 Maret 2025
Wali Kota, Wakil Wali Kota dan Kapolres meninjau langsung lokasi banjir di Ternate Selatan dan Ternate Pulau

TERNATE, OT - Curah hujan yang tinggi sejak Minggu (30/3/2025) hingga Senin (31/3/2025) dinihari menyebabkan sejumlah wilayah di Kecamatan Ternate Selatan dan Ternate Pulau terendam banjir.

Hujan mulai turun sejak sore, intensitasnya mulai meningkat pada malam hari yang mengakibatkan air dari kali mati meluap dan merendam pemukiman warga di beberapa Kelurahan.

Informasi yang dihimpun indotimur.com dari sejumlah sumber menyebutkan, banjir melanda beberapa wilayah di Kelurahan Gambesi, Jambula, Kastela hingga Kelurahan Rua.

Akses jalan poros Gambesi hingga Rua, ditutup sementara karena beberapa kawasan dipenuhi luapan air dari kali mati.

Sejumlah warga mengaku, akses jalan dari Kelurahan Gambesi menuju Kelurahan Rua tidak bisa dilalui karena luapan air dan meterial lumpur menutup akses jalan raya. “Untuk sementara ditutup, tidak bisa lewat, tadi pak Wakil Wali Kota sampai di Gambesi tapi sulit jadi mereka juga cari jalan alternatif,” ungkap salah satu warga yang ditemui di Kelurahan Gambesi.

Dia menuturkan, kondisi air semakin tinggi sejak pukul 23:45 hingga 00:26 dinihari. “Air dari gunung yang melalui barangka (kali mati) naik ke jalan raya hingga banyak rumah yang terendam,” katanya.

Badan SAR Nasional setempat telah menerima laporan dan telah melakukan upaya evakuasi. Warga yang terjebak banjir di lingkungan RT.08 RW.04 Kelurahan Gambesi yang sempat terjebak, telah dievakuasi ke lokasi yang lebih aman.

Wali Kota bersama Wakil Wali Kota, Kapolres dan Sekda beserta instansi terkait juga turun langsung ke sejumlah lokasi untuk memastikan kondisi masyarakat terdampak.

Selain di Gambesi, banjir juga merendam wilayah Kelurahan Jambula, sehingga tim gabungan dari Basarnas, BPBD, TNI, Polri, dan masyarakat setempat dikerahkan untuk mengevakuasi warga terdampak. Para korban banjir di Jambula sementara ini dibawa ke Kantor SAR Ternate yang dijadikan lokasi pengungsian darurat.

Hujan lebat juga mengakibatkan puluhan rumah dii Kelurahan Rua dan Kastela juga terendam banjir. Akses jalan utama juga ditutup karena dipenuhi material banjir berupa kayu, batu dan tanah sehingga kendaraan tidak bisa melintas.

Warga diminta untuk tetap waspada dan mencari tempat yang lebih aman guna menghindari kemungkinan banjir susulan.

Hingga dinihari ini, tim gabungan masih berada di lokasi banjir untuk melakukan evakuasi serta memberikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan masih akan berlangsung.

Upaya bantuan terus dilakukan tim gabungan untuk memastikan keselamatan masyarakat di wilayah terdampak.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT