TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman memastikan akan mengevaluasi total jajaran Dinas Pengindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Ternate.
Wali Kota bahkan berencana merombak total unsur pimpinan hingga staf pada instansi yang membidangi masalah pedagang dan pasar tersebut.
Rencana evaluasi menyeluruh terhadap jajaran Disperindag ini disampaikan setelah orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate itu, mengunjungi sejumlah pasar yang berada di kawasan zona ekonomi terpadu pada, Rabu (22/9/2021) sore.
Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota menemukan sejumlah persoalan, baik di pasar Barito, pasar Bahari Berkesan 3, pasar Higenis, serta kawasan Kuliner di belakang Jatiland Mall.
"Jadi kunjungan saya itu, untuk melihat dan mendengar langsung kondisi di pasar, banyak keluhan yang disampaikan, saya juga langsung melihat penataan pedagang, ini akan menjadi bahan evaluasi untuk seluruh jajaran Disperindag," kata Wali Kota.
Menurutnya, setelah melihat langsung kondisi di pasar, pemerintah akan mengambil langkah-langkah strategis untuk menata pedagang, merenovasi infrastruktur dan mengevaluasi kinerja instansi yang berwenang mengurus pasar.
"Pemerintah berencana melakukan penataan dan perbaikan fasilitas, agar pedagang dan pembeli tetap merasa nyaman saat melakukan transaksi jual beli," ujar Wali Kota seraya memastikan, jajaran Disperindag akan dievaluasi secara menyeluruh.
Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Kota Ternate, Mochtar Bian menyampaikan dukungannya terhadap rencana Wali Kota untuk mengevaluasi kinerja jajaran Disperimdag.
Kata dia, Komisi I yang membidangi pemerintahan sangat mendukung kebijakan Wali Kota Ternate, untuk mengevaluasi pimpinan hingga staf pada instansi yang membidangi paaar dan pedagang itu.
"Patut, harus dievaluasi, karena masalah pasar ini, bukan masalah baru. Diketahui secara bersama masalah ini sudah terjadi puluhan tahun dan buktinya hanya memperkaya orang-orang saja," tegas Mochtar.
Dia menilai, kebijakan pemerintah yang memberhentikan atau membubarkan satuan tugas (satgas) pasar, merupakan langkah strategis untuk mengirai persoalan yang timbul di pasar.
"Langkah Wali Kota memberhentikan satgas pasar, sudah tepat, namun masalah belum juga selasai, kami masih menerima laporan-laporan dari masyarakat bahwa kinerja Disperindag masih belum maksimal dalam menata pasar maupun pedagang, sehingga kami mendukung upaya pemerintah untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh," tegasnya.
"Jadi kalau persoalan pasar dan Wali Kota mengambil langkah dan kebijakan baru untuk kepentingan bersama, tentu kami tetap mendukung," pungkasnya.
Sebelumnya, pada Rabu (22/9/2021) kemarin, Wali Kota didampingi Plt Kepala Bappelitbangda, Sekretaris serta jajaran Disperindag, melakukan kunjungan ke sejumlah pasar di Kelurahan Gamalama.
Selain mengunjungi pasar Bahari Berkesan, Wali Kota juga mendatangi pasar Barito, pasar Bahari Berkesan 3, serta kawasan kuliner di belakang Jatiland Mall.
Dalam kunjungannya, orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu juga mendengar secara langsung keluhan para pedagang dan pembeli di kawasan pasar.
(fight)