Home / Berita / Politik

Tiga Partai Koalisi ’’Perubahan’’ di Halteng Gelar Silaturahmi

01 Oktober 2023
Foto bersama tiga partai koalisi perubahan usai pertemuan

HALTENG,OT- Tiga Partai Politik (Parpol) koalisi "Perubahan" di Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) menggelar pertemuan dan silaturahmi di kantor DPD Nasdem Halteng, Sabtu (30/9/2023) malam tadi.

Ketua DPD Nasdem Abd. Rahim Odeyani mengatakan, pertemuan dan silaturahmi ini menindaklanjuti pasca Rapat Konsolidasi Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai Nasdem, PKB dan PKS di tingkat Provinsi Maluku Utara pada Tanggal 28 September 2023 di Kantor DPW Nasdem Maluku Utara. 

"Malam ini tanggal 30 September 2023, Partai Nasdem Halmahera Tengah mengundang Pengurus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di tingkat Kabupaten Halmahera Tengah, untuk menggelar pertemuan sekaligus bersilaturahmi," kata Rahim.

Menurutnya, pertemuan dan silaturahmi perdana ini sebagai langkah awal dari tiga Partai Koalisi Perubahan sekaligus membahas rencana pelaksanaan konsolidasi tiga Partai koalisi yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober di Kota Weda.

Dikatakan Rahim rapat ini juga telah menyepakati pembentukan panitia kecil dan hal-hal tekhnis lain yang berhubungan dengan rencana konsolidasi pada bulan Oktober nanti. 

"Kami akan gelar pertemuan semacam ini  setiap rutin, Koalisi Perubahan di Halmahera Tengah terus berproses dan terus bekerja dengan terstruktur sesuai tahapan yang direncanakan bersama. Ia menyatakan, setelah rapat konsolidasi yang akan digelar pada bulan Oktober, kami juga akan fokus kepada pembahasan rencana aksi road show di seluruh Halmahera Tengah,"tutup mantan Ketua DPRD Halteng ini. 

Sementara Ketua DPD PKS Halteng Muhlis Ajaran dalam sambutannya mengatakan bahwa momentum ini adalah suatu langkah awal yang baik, dan wajib kita semua bekerja untuk memenangkan Anies   Rasyid Baswedan dan Gus Muhaimin Iskandar di Halmahera Tengah.

Senada juga disampaikan oleh Ketua DPC  PKB Halmahera Tengah Khaedir Ali dalam sambutannya mengatakan, PKB secara kelembagaan memberikan apresiasi dan terima kasih kepada DPD Nasdem Halmahera Tengah yang telah berinisiatif menggelar pertemuan seperti ini.

PKB secara organisatoris telah diinstruksikan oleh DPP dan DPW untuk membangun komunikasi dengan Partai Koalisi perubahan yang ada di tingkat Kabupaten Halmahera Tengah.

"Alhamdulillah, malam ini menindaklanjuti instruksi itu, PKB Halteng akan terus berkoordinasi dengan Parpol Koalisi Perubahan," tutupnya.

Diketahui, dalam pertemuan tersebut, telah disepakati pembentukan panitia pelaksana dalam agenda Konsolidasi tiga Partai Koalisi yang akan melibatkan struktur Partai masing masing di tingkat bawah, sekaligus  membahas sekretariat bersama (sekber) Koalisi Perubahan.

 (red)


Reporter: Supriono Sufrin
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT