DARUBA, OT - Tim pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Deny Garuda - Qubais Baba (DGQU) gelar Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada puluhan tim Kordinator Kecamatan (Korcam) dan Kordinator Desa (Kordes) se Kecamatan Morotai Selatan Barat (Morselbar).
Bertempat di gedung pertemuan lantai dua Markas Besar (Mabes) DGQU Sabtu (12/10/2024) Bimtek diikuti oleh Kordes dari 16 Desa yang ada di Morselbar mulai dari Desa Waringin sampai Desa Cio Gerong.
Pantauan indotimur,com. Tim Kabupaten DGQU Saiful Latara dan Ikhlas Koco ditunjuk memberikan materi Bimtek. Dalam acara tersebut pemateri banyak memberikan bobotan materi seputaran Tupoksi peran Kordes dan Korcam.
Meski tuntas berikan materi Tupoksi para Kordes, pemateri kembali mengigatkan soal kekompakan tim di Desa harus dirawat jangan sampai mengalami benturan sesama tim dan simpatisan pendukung di Desa.
Usai kegiatan itu, masing-masing Kordes melaporkan hasil kerja di Desa dan itu membuakan hasil. sebab dari data Kordes, pendukung Paslon DGQU di Morselbar mengalami peningkatan signifikan.
(hiz)