TERNATE, OT - Wali Kota Ternate Dr M Tauhid Soleman bersama keluarga akan melakukan pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Ternate dan Provinsi Maluku Utara di TPS 007 lingkungan Jan, Kelurahan Tabona Kecamatan Ternate Selatan.
Orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu bersama istri Marliza Marsaoly, dan putri sulung, Hanun Haifa Tauhid Soleman akan menyalurkan hak politiknya di TPS 007 lingkungan Jan, Kelurahan Tabona.
Saat ditemui sejumlah wartawan termasuk indotimur.com Wali Kota yang kembali maju dalam kontestasi Pilkada Kota Ternate 2024 itu mengaku telah menerima undangan atau form model C Pemberitahuan-KWK.
“Saya coblos di TPS 007 besok pagi dengan istri pada pukul 07.30 WIT, saya sudah dapat undangan," ungkap Wali Kota pada Selasa (26/11/2024) di kantor Wali Kota.
Pada saat Pemilihan Legialatif (Pilleg) bulan Februari lalu, Wali Kota bersama keluarga menyalurkan hak pilihnya di TPS 009, "kalau saat Pileg kemarin, di TPS 009," terang Wali Kota.
Wali Kota yang kembali mencalonkan diri bersama pasangannya Nasri Abubakar itu turut menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Ternate yang telah memenuhi syarat untuk datang ke TPS menyalurkan hak suaranya.
Dia juga menghimbau agar masyarakat Kota Ternate untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung, "sebagai warga negara, kita memiliki hak politik. Salurkan hak politik kita dengan memberi suara sesuai hati nurani," imbau Wali Kota seraya meminta masyarakat tetap bersatu meski berbeda dalam pilihan politik.
(fight)