Home / Berita / Pendidikan

Semarak Kemerdekaan, SMP Negeri 2 dan 4 Ternate Gelar Lomba Gerak Jalan

16 Agustus 2024
Wali Kota Ternate saat melepas peserta lomba gerak jalan di SMP Negeri 2 Kota Ternate

TERNATE, OT - Semarak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI tahun 2024, tidak hanya digelar di tingkat Kecamatan dan Kelurahan, namun sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Ternate, turut menyemarakan HUT kemerdekaan.

Di SMP Negeri 4 Kota Ternate, pelaksanaan rangkaian kegiatan semarak HUT RI tahun 2024, dibuka langsung oleh Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman.

Dalam arahannya, Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman memberi apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh dewan guru dan siswa di SMP Negeri 4 Kota Ternate yang telah menggagas semarak HUT RI di lingkungan sekolah.

"Kegiatan ini dilaksanakan dengan gembira. Kita yang hidup di masa sekarang, harus mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif, dengan rajin belajar, adik-adik telah berkontribusi dalam mengisi kemerdekaan," kata Wali Kota.

Sebagai alumni SMP Negeri 4, Wali Kota turut memberi motivasi kepada para peserta didik yang akan menjadi calon-calon pemimpin di masa yang akan datang.

Sementara, di SMP Negeri 2 Kota Ternate, orang nomor satu di Kota Rempah itu, turut melepas peserta lomba gerak jalan di internal sekolah SMP Negeei 2 Kota Ternate.

Dalam arahannya, Wali Kota Ternate turut memberi motivasi bagi para siswa di sekolah tersebut, untuk terus belajar dan berkembang menjadi lebih baik lagi.

"Selamat berlomba, junjung tinggi sportivitas dan terus belajar untuk menjadi lebih baik kedepan," pesan Wali Kota.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT