TERNATE, OT - Sejumlah siswa SMP dan SMA di Kelurahan Kota, Kecamatan Moti, Kota Ternate, mengikuti kegiatan sosialisasi edukasi relaksasi pikiran.
Seorang magister sains psikologi, Rajak Mustafa mengatakan, tujuan kegiatan sosialisasi edukasi ini dilakukan untuk memberikan penanganan terhadap pelajar baik SMP maupun SMA di Kelurahan Moti Kota.
Menurutnya, berdasarkan hasil pengamatan di lapangan, konsentrasi aktivitas belajar para siswa, baik tingkat SMP maupun SMA di Kelurahan Moti Kota, sangat menurun secara drastis.
"Hali ini dibuktikan dengan pengakuan siswa ketika diinterviw secara personal, pada saat kegiatan sosialisasi edukasi berlangsung," ungkap Rajak kepada indotimur.com Minggu (27/6/2021).
Dia mengaku, ada sebagian siswa mengeluhkan soal rasa ketakutan mereka ketika menyampaikan pendapat, pada saat proses belajar mengajar sedang berlangsung di sekolah.
"Dengan adanya kendala seperti ini, maka pihaknya mengambil inisiatif melakukan kegiatan sosialisasi edukasi relaksasi pikiran kepada siswa," ujar mantan ketua Forum Pelajar Mahasiswa Moti Kota (Folahama).
Dia menambahkan, kegiatan sosialisasi edukasi ini dijadwalkan satu minggu sekali, untuk konsentrasi sosialisasi edukasi sebenarnya di sekolah.
"Namun berhubung sementara waktu sekolah libur, makanya kegiatan tersebut dialihkan di pendidikan non formal," tutupnya.
(ded)