TERNATE, OT - Rektor Universitas Khairun (Unkhair) Ternate M. Ridha Ajam, menitipkan sejumlah pesan kepada peserta wisudawan/wisudawati pada pelaksanaan wisuda periode II tahun Akademik 2022-2023 di aula Banau kampus I Unkhair Kelurahan Akehuda, Kecamatan Ternate Barat, Rabu (31/8/2022).
Ridha dalam sambutanya mengatakan, pihaknya mewakili para pimpinan Unkhair Ternate menyampaikan sedikit wejangan atau tepatnya nasihat kepada anaku, wisuda merupakan akhir dari satu tahapan formal dalam belajar, tetapi bukan akhir dari kegiatan belajar.
Satu-satunya cara bagi seorang sarjana untuk dapat menjaga dan membangun reputasi keserjanaannya adalah dengan terus belajar. Kunci sukses bukan semata karena saudara kuliah ditempat favorit, bukan pula karena menyandang lulusan terbaik.
Tapi saudara harus memiliki life skill, kejujuran, kepercayaan dan karakter yang kuat sebagai generasi milenial, maka diharapkan mampu memanfaatkan peluang dan akses pekerjaan baru yang tidak dikenal sebelumnya dengan berbagai perkembangan teknologi dan jenis teknologi.
"Saya berharap seluruh wisudawan dan wisudawati dimanapun nanti berada hendaknya selalu menjunjung tinggi nama baik almamater Unkhair, dengan penuh integritas, berkomitmen, serta dapat memberikan feedback umpan balik yang positif kepada almamater guna perbaikan proses pembelajaran dimasa yang akan datang," ujar Rektor.
Menurutnya, pihaknya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua ketua/koordinator Program Studi, para pembimbing tugas akhir, para penasihat akademik, dosen dan tenaga kependidikan atas kerja keras dan kesabarannya.
"Saya sampaikan kepada para alumni serta masyarakat sekitar kampus dan aparat keamanan yang mendukung dan ikut menjaga kampus Unkhair tercinta ini, sehingga aman dan sangat kondusif tak lupa ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya pada seluruh anggota panitia wisuda, Ormawa yang bekerja keras sehingga seluruh rangkaian acara rapat senat terbuka dapat terselenggara dengan aman lancar dan tertib," ucap Rektor.
Kata dia, para orangtua dan wali suami/istri wisudawan dan wisudawati selamat datang di kampus Unkhair Ternate, semoga dengan melihat langsung suasana wisudah hari ini dan semoga semua jerih payah dan pengorbanan yang telah bapak ibu berikan dalam rangka memfasilitasi perjuangan studi mereka, menjadi amal jariah yang penuh berkah dan mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT.
"Kita juga berdo'a kiranya para sarjana yang diwisuda hari ini menjadi sarjana yang rendah hati, terus belajar dan berintegritas sehingga menjadi penyejuk hati bagi orangtua dan kebanggaan almamater, segera mendapatkan atau menciptakan pekerjaan yang layak sesuai keahlian masing-masing," kata Rektor.
(ded)