Home / Berita / Pendidikan

Dua Fakultas Hukum di Ternate Jalin Kerjasama

16 Maret 2022

TERNATE, OT - Fakultas Hukum Universitas Khairun (Unkhair) Ternate, menjalin kerjasama dengan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Maluku Utara.

Kerjasama itu ditandai dengan dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS), di ruang Video Conference Fakultas Hukum, awal pekan kemarin.

.

Dekan Fakultas Hukum Unkhair Ternate Jamal Hi Arsad mengatakan, perjanjian kerjasama tentang program peningkatan kualitas penyelenggaraan Tri Darma Perguruan Tinggi Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka merupakan implementasi  Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Menurutnya, Fakultas hukum harus membuka diri ini untuk membangun mitra kerjasama dengan stakeholder baik lokal Nasional maupun Internasional.

"Kerjasama penting sesuai tuntutan tridarma perguruan Tinggi dalam MBKM" tukas Jamal.

.

Sementara itu Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Maluku Utara  Juhdi Taslim  menyampaikan, kerja sama ini merupakan bagian dari Tridharma perguruan tinggi.

Menurutnya kerjasama yang terjalin merupakan  komitmen pihaknya untuk memperbaharui dan memperbaiki serta mengembangkan Fakultas hukum yang maju. 

 "Kita harus belajar dari Fakultas Hukum Unkhair yang berkembang dengan sangat cepat" sebut Juhdi.

"Kedepannya Fakultas Hukum UMMU bisa lebih MAJU (Mandiri, Amanah, Jujur dan Unggul)," harapnya.

 (mg_ot)


Reporter: Magang

BERITA TERKAIT