Home / Nusantara

Wali Kota Lantik 85 Pejabat Struktural

31 Mei 2017
TIDORE, OT- Wali Kota Tidore Kepulauan, Ali Ibrahim, Rabu (31/5/2017) melantik pejabat Struktural eselon II, III, IV di lingkup Pemerintahan Kota Tidore Kepulauan dan Pengangkatan Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Aman Mandiri Kota Tidore, di Aula Sultan Nuku Kantor Wali Kota. Turut hadir pada upacara ini Wakil Wali Kota, Muhammad Senin, Sekretaris Daerah M. Thamrin Fabanyo, para Asisten, Staf Ahli, Sejumlah Forkompinda, Pimpinan SKPD, Badan dan Bagian Lingkup Kota Tidore kepulauan. Sebelum Upacara pelatikan dimulai, Para Pejabatan diwajibkan melakukan tes Urine yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tidore. Pada kesempatan tersebut Wali Kota Ali Ibrahim mengatakan, Apabila para pejabat yang dilantik positif menggunakan narkotika walaupun sudah diambil sumpah pejabat akan ditinjau kembali. Wali Kota Tikep menyampaikan, pelantikan pejabat pada hari ini, memiliki makna yang mendalam dan sangat stratgeis, karena dilakukan ditengah-tengah sedang melaksanakan ibadah puasa serta bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Ke 14 Pemerintah Kota Tidore Kepulauan tahun 2017. Lanjut dia, pelantikan yang dilakukan, setelah melalui hasil kajian dari Tim Baperjakat Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan. Demikian juga dengan Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Aman Mandiri Kota Tidore Kepulauan, diangkat oleh walikota karena dianggap cakap dan mampu melakukan pembinaan dan pengawasan perusahaan umum. "Jabatan tidak ada yang abadi. Saya dan wakil walikota akan terus melakukan evaluasi, apakah pejabat yang telah dilantik mampu dan siap untuk mewujudkan visi dan misi Pemerintah Daerah selama lima tahun ke depan atau tidak. Jika tidak, maka bukan mustahil dalam waktu yang tidak terlalu lama yang bersangkutan juga bisa diganti lagi dengan Pejabat baru yang lebih cakap, kompeten dan lebih profesional," ujar Ali. Dia berharap, pejabat yang dilantik, mampu menunjukan prestasi dan kepemimpinan yang cerdas, cakap dan kuat, inovatif dan kreatif, serta tidak kalah pentingnya untuk disadari bahwa apa yang dikerjakan nanti, akan dinilai oleh masyarakat. Pelantikan pejabat struktural eselon II, III, dan IV berdasarkan Surat Keputusan Wali kota Tidore Nomor 71.4 Tahun 2017, SK Wali kota Nomor 71.5 Tahun 2017 dan SK nomor 71.6 Tahun 2017. Sementara Pengangkatan Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Aman Mandiri Surat Keputusan Wali kota Nomor 54.2 Tahun 2017. Adapun jumlah pejabat yang dilantik 11 orang yang esselon II, 29 orang esalon III dan 45 orang esalon IV. Untuk Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Aman Mandiri Kota Tidore Kepulauan yang diangkat masing-masing Asisten Sekda Bidang Administrasi, Kartini Elake selaku Ketua merangkap Anggota, Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindagkop dan UKM, Ramli Sugianto Selaku Sekretaris merangkap Anggota, Serta Mukti Tan Anggota. (@re(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT