Home / Nusantara

Wagub Malut Sidak di RSUD Sofifi

23 Mei 2017
SOFIFI, OT- Wakil Gubernur Maluku Utara, M Natsir Thaib, Selasa (23/5/2017) sore tadi, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Rumah Sakit Umum Faerah (RSUD) Hasan Boesoiri Sofifi, Kelurahan Guraping, Kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan. "RSUD ini insya Allah akan dilengakapi sarana fasilitas secara bertahap, dan itu tekat yang perluh diwujudkan, karena sebagai pimpinan saling membantu untuk melengkapi kebutuhan di RSUD,"kata wagub kepada wartawan, usai Sidak. Menurutnya, lambat atau cepat pelayanan RSUD akan ditingkatkan, kerana pusat pemerintahan, maka tentunya standar pelayanan lebih maksimal. "Keluhan yang sifatnya darurat atau non fisik, pasti di bantu. Untuk fisik kami arahkan di APBD 2018,"ujar dia. Sementara Direktur RSUD Chasan Boesoiri Sofifi, dr. Sylvia Umaternate mengatakan, kujungan wakil gubernur ke RSUD sebagai direktrur sangat berterima kasih, karena secara otomatis keluhan bisa tersampaikan. "Pak wagub datang melihat perlengkapan diantaranya, Polik Gigi, Polik Fisioterapi, Polik umum, R. Farmasi, IGD, Laboratorium dan Toilet," katanya. Ia menjelaskan, saat ini RSUD akan melakukan kerjasama dengan pihak BPJS, agar semua pasien berobat sudah tentu memiliki kartu. "Kendala saat ini, pasien masih minim dan belum ada kerjasama dengan BPJS, karena masyarakat kita sebagaian besar gunakan BPJS. Jadi mereka masih berobat di puskesmas Galala," tutur Sylvia (red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT