Wabup Morotai: Program Desa Harus Sinergi Dengan Visi-Misi
05 Juni 2017
DARUBA, OT- Pemerintah kabupaten Pulau Morotai dibawah kepemimpinan Bupati Benny Laos dan Wakil Bupati Asrun Padoma, akan menjadikan pemerintah desa sebagai garda terdepan untuk kesejateraan rakyat. Untuk itu, program desa harus bersinergi dengan visi dan misi.
Wakil Bupati Pulau Morotai, Asrun Padoma menyampaikan, program Pemerintah Desa (Pemdes) harus bersinergi dengan progran Bupati dan Wakil Bupati yang tertuang dalam visi dan misi.
"Program desa harus mengikuti visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati, tidak bole bertentangan. Jika ada program yang tidak bersinegri harus direvisi, dan yang sudah bersinergi tidak perlu direvisi," tutur Asrun, Senin (5/6/2017).
Dia mengaku, tidak semua program desa yang harus direvisi, yang terpenting bersinergi. "Kalau ada program yang sudah bersinergi tidak perlu direfisi secara total, hanya yang tidak bersinergi dengan visi dan mis bupati dan wakil bupati saja," kata mantan anggota DPRD Pulau Morotai ini.
"Kami akan jadikan desa sebagai sebua kekuatan kesejateraan rakyat, maka program yang jadi prioritas paling tidak ada enam yang saya suda sebutkan yakni, BUMdes, Koperasi, listrik air bersih dan Langsia.
((red)