Home / Nusantara

Ciptakan Pemilu Damai Polri dan FKUB Gelar Dialog Lintas Agama

22 Desember 2023
Foto bersama

TERNATE, OT- Polri dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Malut gelar dialog Ciptakan Pemilu Damai Maluku Utara Tahun 2024, bertempat di hotel Batik, Kelurahan Kalumpang, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate (22/12/2023).

Diketahui menuju pemilihan umum (Pemilu) damai tahun 2024. FKUB bersama Polri telah menggelar dialog publik dengan Tema "FKUB bersama Polri Ciptakan Pemilu Damai Tahun 2024 di Maluku Utara".

Dalam agenda dialog tersebut, hadir sebagai pembicara, Ketua FKUB Provinsi Maluku Utara, KPU Provinsi Maluku Utara dan Bawaslu, Beserta Tokoh lintas Agama Provinsi Maluku Utara.

Polda Maluku Utara, Irjen Pol Midi Siswoko, melalui Wakil Direktur (Wadir) Intelkam Polda Malut, AKBP. Andri Hariyanto dalam sambutannya menyampaikan, pemilihan umum sering kali menjadi momok bagi masyarakat, terutama di wilayah yang terbilang rentan konflik atas Keberagamannya.

"Polda Malut mengajak semua pihak mari kedepankan prinsip-prinsip moderasi beragama, menghormati keragaman pilihan ditengah masyarakat serta tidak terjebak pada isu-isu intoleransi," terangnya.

Andri juga menambahkan, melalui giat seperti ini, guna mengajak semua tokoh lintas agama yang ada di provinsi Maluku Utara menjaga kerukunan.

"Jaga kerukunan kita dan kembangkan semangat kebersamaan. Medan perbedaan adalah medan yang sehat untuk mengukur seberapa besar kemampuan kita dalam membangun kebersamaan, bukan untuk memecah belah dan merusak kerukunan kita," tutupnya.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT