Home / Nusantara

29 Siswa TK RA Hidayatullah Ternate Di Wisuda�

18 Mei 2017
TERNATE, OT- Setelah satu tahun menempuh pendidikan di sekolah Taman Kanak-kanak (TK) RA Hidayatullah, akhirnya pada Kamis (18/5/2017) pagi, 29 siswa-siswi melaksanakan acara perpisahan, sekaligus wisuda dan penyerahan laporan pendidikan peserta didik.  Kegiatan yang dipusatkan di hotel Grand Majang Ternate Tengah itu dihadiri pengurus Yayasan Hidayatullah Ashar, tenaga pengajar, para siswa-siswi serta orang tua siswa. Sebelum prosesi wisuda dilakukan, 29 siswa yang akan di wisuda menampilkan berbagai kemampuan diantaranya,  bacaan doa, pembacaan ayat-ayat pendek, serta hafalan hadits. Kepala Sekolah RA Hidayatullah Kalumata Hj. Hadidjah A. Rasyid mengatakan, para siswa ini selama studi yang diajarkan tiap pekan yaitu mengaji, pengisian jurnal, serta pembacaan iqra. Selain itu, para siswa ini juga diajarkan untuk menghitung dan menulis. Di tahun ini, kata dia, jumlah peserta yang di wisuda sebanyak 29 orang, sementara ada 9 orang siswa dari kelompok A, akan naik ke kelompok B, "Saat ini juga RA Hidayatullah sudah membuka pendaftaran siswa baru, sehingga bagi bapak/ibu yang mau menyekolahkan anaknya tinggal menghubungi sekolah. Kami juga memohon maaf kepada bapak dan ibu jika dalam mendidik anak-anaknya ada tutur kata yang keras, tapi itu tujuannya baik, jadi kami mohon dimaafkan,� ujar Kepsek. Sementara itu Ketua Yayasan Hidayatullah Ashar, Abd. Ghani mengisahkan sejarah awal pergerakan Hidayatullah yang dimulai dari Kota Balikpapan dengan gerakan sosial yang kemudian berkembang di bidang dakwah dan pendidikan. Kini pergerakan, lanjutnya, Hidayatullah sudah menyebar di seluruh pelosok Indonesia. Di bidang Pendidikan, kurikulum yang diterapkan Hidayatullah adalah perpaduan kurikulum dari Diknas dan Kementerian Agama "Pendidikan yang ditawarkan adalah pendidikan Tauhid, yang tujuannya untuk syiar Islam sesuai dengan perintah Allah dan Sunah Rasul,� tutupnya. ((red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT