Home / Berita / Nasional

Wali Kota Ternate Imbau Warga Tetap Tenang dan Ikhtiar Terhadap Bencana

Perintahkan Camat dan Lurah Intens Memantau Lingkungan Masing-Masing
19 April 2024
Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman M.Si

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman menghimbau masyarakat Ternate untuk tetap tenang dan waspada terhadap potensi-potensi bencana terutama peningkatan aktifitas gunung api Gamalama.

Orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu meminta masyarakat Ternate untuk mewaspadai potensi-potensi bencana, "menghimbau masyarakat di Kota Ternate untuk tetap tenang dan waspada terhadap peningkatan aktifitas gunung api Gamalama," imbau Wali Kota melalui siaran pers yang diterima redaksi indotimur.com Jumat (19/4/2024) sore.

Meski belum ada indikasi letusan yang akan terjadi, namun Pemerintah Kota Ternate melalui instansi teknis telah melakukan langkah-langkah antisipasi untuk menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat Kota Ternate.

Menyusul status waspada gunung api Gamalama di Ternate, Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman,memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap tenang serta waspada dalam menghadapi potensi yang mungkin timbul akibat aktivitas gunung api tersebut.

"Pemerintah Kota Ternate bersama otoritas terkait terus melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap status gunung api Gamalama," ungkap Wali Kota.

Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan waspada terhadap perkembangan situasi gunung api Gamalama di Ternate.

HIMBAUAN ANTISIPASI ANCAMAN GUNUNG API GAMALAMA

Wali Kota juga menegaskan bahwa pemerintah setempat akan terus melakukan pemantauan secara intensif terhadap aktivitas gunung api Gamalama. 

Upaya mitigasi, kesiapsiagaan dan penanganan darurat telah dipersiapkan dengan matang sebagai langkah ikhtiar untuk menghadapi berbagai kemungkinan.

Pemerintah Kota Ternate juga menghimbau masyarakat yang mendiami bantaran kali mati untuk berikhtiar dan instens membangun koordinasi dengan aparatur Kelurahan maupun Kecamatan.

"Para Camat dan Lurah agar intens melakukan pemantauan potensi bencana di lingkungan masing-masing dan segera melapor jika terdapat potensi bencana," tegas Wali Kota.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT