Home / Berita / Nasional

Guru dan Siswa SMA 6 Ternate Tolak Kepsek Baru

20 Oktober 2023

TERNATE, OT - Sejumlah guru dan siswa SMA Negeri 6 Kota Ternate melakukan aksi penolakan terhadap keputusan Pemerintah Provinsi Maluku Utara yang menetapkan Sandra Bata sebagai Kepala Sekolah baru di SMA Negeri 6 Kota Ternate.

Aksi pnolakan Kepala SMA Negeri 6 Kota Ternate itu dilakukan melalui petisi yang ditandatangani para guru dan siswa sekolah tersebut.

Para guru dan siswa ini menginginkan agar Suryadi Idrus dipertahankan sebagai Kepsek mereka.

Ketua Komite SMA Negeri 6 Kota Juisal Sudirman membenarkan aksi penolakan para guru maupun siswa atas kebijakan Pemerintah Provinsi yang menunjuk Kepsek SMA Negeri 6 Kota Ternate.

Menurutnya, aksi ini dilakukan dewan guru dan para siswa di SMA Negeri 6 Kota Ternate, dengan menandatangi petisi penolakan Sandra Bata. "Jadi aksi ini sebagai bentuk protes dari para guru dan siswa yang menolak Suryadi Idrus diganti," ungkap Juisal, pada Jumat (20/10/2023).

Dia menyebut, Pemprov Malut melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan harus segera merespon tuntutan para guru dan siswa. 

"Kami berharap secepatnya diambil langkah, agar tidak menghambat proses belajar mengajar di sekolah, karena kami khawatir jika tidak segera direspon akan berdampak lebih besar karena bisa saja aktifitas belajar di boikot itu kan kita kasihan juga," pintanya.

Menurutnya, aksi penolakan ini dikakukan karena dinilai mekanisme pergantian Kepsek yang tidak jelas dan terkesan sepihak oleh Dinas Kebudayaan dan Pendidikan Provinsi Malut.

"Kemudian kepsek yang baru ini, Kepsek bermasalah di SMA Negeru 3 Halbar yang juga ditolak waktu itu. Kenapa orang yang bermalasah di daerah lain kemudian dilantik di SMA Negeri 6," kesalnya.

Juisal menegaskan, jika dikakukan pergantian mestinya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Malut dapat menunjuk guru yang berasal dari sekolah tersebut.

"Karena SMA 6 juga punya banyak kader yang layak dan kompeten. Kenapa harus org yang bermasalah," tegasnya mengakhiri.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT